Triviany, Yollanda (2012) Model Pasangan Genotip Generasi ke-n yang Tertaut Kromosom Z Pada Unggas. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_2_YOLLANDA TRIVIANY_83889_2012.pdf [thumbnail of B1_2_YOLLANDA TRIVIANY_83889_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_2_YOLLANDA TRIVIANY_83889_2012.pdf
Download (1MB)
Abstract
Setiap makhluk dapat mewariskan suatu sifat dan panyakit kepadaketurunannya. Jika induk menderita suatu penyakit yang tertaut kromosom makaada kemungkinan keturunannya juga memiliki penyakit yang sama. Salah satupenyakit yang menurun terpaut kromosom pada ayam adalah penyakit kekerdilan(dwarf). Didalam tubuh ayam tersebut terdapat bermacam-macam kemungkinangen yang dimilikinya terhadap penyakit ini, yaitu normal, kerier (ayam secarafisik sehat, tetapi terdapat gen yang dapat mewariskan penyakit ini kepadaketurunannya) dan kerdil. Apabila ayam jantan dan betina dikawinkan makaterdapat beberapa kemungkinan pasangan genotip antara ayam jantan dan betinaterhadap penyakit tersebut. Adapun perumusan masalah dalam penelitian iniadalah bagaimana model matematika pasangan genotip generasi ke-n yang tertautkromosom Z pada unggas.Didalam penelitian ini pertama kali akan ditentukan genotip induk yangdipasangkan, yaitu genotip pada ayam jantan dan betina yang hanya tertautkromosom Z, setelah diketahui genotip induk yang akan dipasangkan akan dilihatkemungkinan-kemungkinan keturunan yang diperoleh pada setiap pasangangenotip induk agar dapat diketahui peluang keturunannya. Setelah itu akanditentukan asumsi-asumsi apa saja yang diperlukan untuk membentuk model inisehingga pada langkah selanjutnya dapat dimulai untuk pembentukan model.Model yang diperoleh tersebut akan diinterpretasikan kedalam bahasa yangumum.Maka dari proses pembentukan model tersebut didapat model matematikapasangan genotip generasi ke-n yang tertaut kromosom Z pada unggas dalamberbentuk persamaan matriks yaitu :Y( ) A Y(0)nn, dimanaY(n)adalah matrikskolom yang entri-entrinya merupakan peluang pasangan genotip pada generasike-n danY(0)adalah matriks kolom yang entri-entrinya merupakan peluangpasangan genotip induk, sedangkann Aadalah matriks persegi yang entri-entrinyamerupakan peluang dari pasangan genotip pada generasi pertama yang telahdidiagonalisasi, sehingga dari model tersebut dapat diketahui peluang pasangangenotip untuk disilangkan pada generasi ke-n. Dari analisis lanjut model tersebutnantinya akan dapat dilihat kecendrungan peluang pasangan genotip tersebut saatpersilangannya sudah berlangsung dalam waktu yang sangat lama, yaitu nantinyapersilangan yang ada hanyalah persilangan ayam jantan normal dengan betinanormal dan ayam jantan kerdil dengan betina kerdil.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | MATEMATIKA, STATISTIK |
Subjects: | H Social Sciences > HA Statistics Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika-S1 |
Depositing User: | Mutia Farida S.Sos |
Date Deposited: | 26 Mar 2025 06:48 |
Last Modified: | 26 Mar 2025 06:48 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/4924 |