Jasri, Jasri (2011) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw untuk Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar IPS Siswa Kelas VIII SMP Negeri 001 Gema Kecamatan Kampar Kiri Hulu Kabupaten Kampar. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_1_JASRI_52895_3786_2012.pdf [thumbnail of B1_1_JASRI_52895_3786_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_1_JASRI_52895_3786_2012.pdf
Download (267kB)
Abstract
Penelitian ini didasari oleh hasil pengamatan peneliti di SMP Negeri 1 Kampar
Kiri Hulu Kabupaten Kampar, dijumpai masalah dalam pembelajaran IPS pada kelas
VIII antara lain; (1) kurangnya perhatian siswa dalam belajar, hal ini terlihat dari
adanya 25% dari seluruh siswa yang gaduh, ataupun mengganggu teman yang sedang
belajar sehingga perhatian tidak tertuju pada pembelajaran yang sedang berlangsung,
(2) kurangnya inisiatif siswa dalam belajar, dan cenderung hanya menerima informasi
yang diberikan guru. Dari 36 orang siswa, hanya 2 atau 3 orang saja yang bertanya
ketika pembelajaran di kelas dan selebihnya hanya diam dan ada yang bercerita
dengan teman semejanya, (3) siswa kesulitan untuk menghubungkan atau
merefleksikan materi pelajaran yang disampaikan dengan materi prasyarat atau
pengalaman belajar siswa (4) motivasi belajar siswa untuk mengikuti proses
pembelajaran IPS sangat rendah. (5) rendahnya hasil belajar siswa yang terlihat dari
ketercapaian nilai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan.
Penelitian ini bertujuan meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPS siswa kelas
VIII SMP Negeri 1 Kampar Kiri Hulu Kabupaten Kampar melalui penerapan model
pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw. Metode penelitian yang digunakan dalam
penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang merupakan salah satu bentuk
penelitian kualitatif.
Hasil penelitian yang dilakukan dengan menerapkan model pembelajaran
kooperatif tipe Jigsaw pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kampar Kiri Hulu
Kabupaten Kampar dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran kooperatif tipe
Jigsaw dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran IPS siswa
kelas VIII SMP Negeri 1 Kampar Kiri Hulu Kabupaten Kampar. Pada siklus I
motivasi belajar siswa adalah 54,1% dan mengalami peningkatan pada siklus II
menjadi 65,7%. Pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dapat meningkatkan hasil belajar
siswa dalam pembelajaran IPS siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kampar Kiri Hulu
Kabupaten Kampar. Terjadi peningkatan hasil belajar siswa dari rata-rata kelas
sebelum penerapan adalah 62,9 meningkat pada siklus I menjadi 68,6 dan meningkat
lagi menjadi 74 pada siklus II.
Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Teknologi Pendidikan-S2 |
Depositing User: | Risna Juita S.Sos |
Date Deposited: | 19 Mar 2025 07:13 |
Last Modified: | 19 Mar 2025 07:13 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/4132 |