Salmawati, Salmawati (2011) Budaya Hidup Sehat Siswa SD Negeri Rayon III Kecamatan Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_01_SALMAWATI_08945_1804_2012.pdf [thumbnail of B1_01_SALMAWATI_08945_1804_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_01_SALMAWATI_08945_1804_2012.pdf
Download (2MB)
Abstract
Latar belakang dari penelitian ini adalah ditemukan masalah yakni
kurangya penerapan siswa terhadap Budaya Hidup Sehat dan Bersih di Sekolah.
Banyak faktor yang pola asuh dari orang tua,, lingkungan, kebersihan anak, pola
makan, gizi, ekonomi. Pada hal tersebut terlihat banyak factor yang berjalan
dengan kurang baik. Semua factor ini sangat berkaitan satu sama lain. Namun
penulis akan melakukan penelitian terhadap kebersihan dan pola makan siswa di
Sekolah SD Negeri Rayon III Kecamatan Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir
Selatan.
Jenis Penelitian ini adalah Deskriptif, waktu penelitian dilaksanakan pada
bulan Juli 2011. Tempat Penelitian adalah di SD Negeri Rayon III Kecamatan
Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan. Populasi penelitian adalah 757 orang.
Penarikan sampel dilakukan dengan teknik proporsional random sampling
sebesar 25% dari populasi yang ada”.Instrumen yang dipakai untuk
mengumpulkan data adalah Angket atau kuesioner dengan menggunakan skala
Likert. Data dianalisis dengan menggunakan rumus distribusi frekuensi dalam
bentuk persentase.
Dari analisis data diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: 1). Tingkat
pencapaian kebersihan UKS di SD Negeri Rayon III Kecamatan Ranah Pesisir
Kabupaten Pesisir Selatan. 2). Tingkat pencapaian pola makan pada siswa SD
Negeri Rayon III Kecamatan Ranah Pesisir Kabupaten Pesisir Selatan adalah
sebesar 83,31% berada pada kategori sangat baik.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | BUDAYA HIDUP SEHAT SISWA |
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education S Sport |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1 |
Depositing User: | Arlianis Arlianis S.IP |
Date Deposited: | 17 Mar 2025 06:24 |
Last Modified: | 17 Mar 2025 06:24 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3922 |