Hanuji, Imam (2021) Hubungan Persepsi Siswa Tentang Penerapan High-Touch Oleh Wali Kamar dengan Penyesuaian Diri Siswa di Asrama Serta Implikasinya dalam Bimbingan dan Konseling di SMP PMT. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_1_IMAM_HANUJI_91326_3118_2012.pdf [thumbnail of B1_1_IMAM_HANUJI_91326_3118_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_1_IMAM_HANUJI_91326_3118_2012.pdf
Download (63kB)
Abstract
Persepsi siswa tentang pembinaan wali kamar diduga berhubungan dengan
penyesuaian diri siswa di asrama dan belum semua wali kamar yang dapat melakukan
pembinaan dengan mengaplikasikan high touch.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa tentang penerapan
high touch oleh wali kamar, penyesuaian diri santri di asrama dan hubungan di antara
kedua variabel tersebut.
Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional, karena penelitian ini akan
mencari hubungan dua variabel, yaitu antara variabel pembinaan wali kamar melalui
penerapan high touch dan penyesuaian diri siswa di asrama PMT Hamka Padang
Pariaman. Populasi penelitian seluruh siswa SMP PMT Hamka yang berjumlah 155,
dengan jumlah sampel 110. Penelitian ini dilaksanakan dengan mengadministrasikan
instrumen kepada siswa yang menjadi sampel. Data yang diperoleh dianalisis dengan
menggunakan SPSS versi 10.00.
Temuan penelitian menunjukkan bahwa persepsi siswa tentang penerapan high
touch oleh wali kamar dalam kategori baik (71,81%), penyesuaian diri siswa dalam
kategori baik (79,34%) dan terdapat hubungan yang signifikan antara pembinaan wali
kamar melalui penerapan high touch dengan penyesuaian diri siswa di asrama.
Berdasarkan temuan penelitian ini disimpulkan bahwa pembinaan yang
dilakukan wali kamar di asrama memiliki hubungan yang berarti dengan penyesuaian
santri. Sehingga disarankan kepada wali kamar untuk dapat meningkatkan pembinaan
dengan lebih memahami perkembangan siswa agar dapat memberikan pelayanan yang
menyenangkan bagi siswa. Oleh karena itu hasil penelitian ini dapat diimplikasi dalam
program bimbingan dan konseling melalui layanan konseling perorangan, layanan
informasi, bimbingan kelompok dan konseling kelompok.
Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Bimbingan dan Konseleling-S2 |
Depositing User: | Risna Juita S.Sos |
Date Deposited: | 17 Mar 2025 04:43 |
Last Modified: | 17 Mar 2025 04:43 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3894 |