Zukhrina, Elfi (2012) Penerapan Model Pembelajaran Think Pair Share (TPS) untuk Meningkatkan Aktivitas, Pemahaman Konsep dan Komunikasi Matematika Siswa Kelas X1 SMA Negeri 1 Pangkalan Kerinci. Masters/Tesis thesis, Universitas Negeri Padang.
ELFI_ZUKHRINA_19628_6235_2012.pdf
Download (1MB)
Abstract
Aktivitas dan minat siswa kelas X1 dalam belajar matematika masih
rendah. Hal ini ditunjukkan pada saat pembelajaran matematika berlangsung,
sedikit sekali siswa yang bertanya dan menanggapi pertanyaan. Salah satu
penyebabnya adalah model pembelajaran yang diterapkan di kelas belum
bervariasi. Untuk itu dilaksanakan penelitian dengan tujuan menelaah peningkatan
aktivitas, pemahaman konsep dan komunikasi matematika siswa.
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas ( PTK) yang
dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu
perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Refleksi akan digunakan sebagai
dasar untuk perbaikan siklus berikutnya. Subjek penelitian adalah siswa kelas X1
SMA Negeri I Pangkalan Kerinci yang berjumlah 32 orang. Data penelitian
dikumpulkan melalui pengamatan aktivitas belajar siswa dan guru dengan
menggunakan tes pemahaman konsep dan komunikasi matematika. Data dianalisis
secara deskripsi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan
model pembelajaran TPS dapat meningkatkan aktivitas, pemahaman konsep dan
komunikasi matematika siswa. Aktivitas meningkat dari siklus 1 ke siklus 2
sebesar 11,3 persen yaitu indikator tanya antar siswa dengan siswa dan antar siswa
dengan guru, mengerjakan dan mendiskusikan LKS, mempraktikkan langkahlangkah pembelajaran TPS, menyajikan hasil kerja kelompok di depan kelas,
mengemukakan pendapat dalam diskusi dengan kelompok lain dan menyimpulkan
materi pelajaran; peningkatan pemahaman konsep sebesar 28,12 persen yaitu pada
indikator mendefenisikan konsep, mengidentifikasi konsep, mengenali prosedur,
dan menarik kesimpulan; peningkatan komunikasi matematika sebesar 59,13
persen yaitu pada indikator membuat dan menulis, representasi, mendengarkan
dan diskusi. Berdasarkan temuan penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan
model pembelajaran TPS dapat meningkatkan aktivitas, pemahaman konsep dan
komunikasi matematika siswa pada materi sistem persamaan linier.
| Item Type: | Thesis (Masters/Tesis) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran Think Pair Share |
| Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education Q Science > QA Mathematics |
| Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Teknologi Pendidikan-S2 |
| Depositing User: | Mulida Djamarin S.Sos |
| Date Deposited: | 06 Jan 2026 06:02 |
| Last Modified: | 06 Jan 2026 06:02 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/35072 |
