Komunikasi Interpersonal pada Kantor Kepegawaian Daerah Kota Sawahlunto

Yarsi, Silvy Novri Naldi (2014) Komunikasi Interpersonal pada Kantor Kepegawaian Daerah Kota Sawahlunto. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_1_SILVY_NOVRI_NALDI_YARSI_53936_6156_2014.pdf] Text
final_B1_1_SILVY_NOVRI_NALDI_YARSI_53936_6156_2014.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masalah yang penulis temui pada Kantor Kepegawaian Daerah Kota Sawahlunto yang menunjukan komunikasi interpersonal antara pimpinan dengan pegawai dan antara sesama pegawai masih kurang berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui komunikasi interpersonal, yang ditinjau dari:1) keterbukaan, 2) empati, 3) dukungan, 4) kepositifan dan 5) kesamaan. Pertanyaan penelitian yang diajukan adalah (1) bagaimana komunikasi interpersonal antara pimpinan dengan pegawai, (2) bagaimana komunikasi interpersona pada antara sesama pegawai. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pegawai Kantor Kepegawaian Daerah Kota Sawahlunto yang berjumlah 50 orang. Penelitian ini merupakan penelitian populasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket dalam bentuk skala Likert. Uji coba angket dilakukan pada Badan Kepegawaian Daerah Sijunjung untuk mengetahui validitas dan reliabilitasnya. Dengan menggunakan SPSS 16.0 For Windows hasil uji coba angket diperoleh angka reliabilitas sebesar 0,950 dengan 41 butir yang valid dari 50 butir instrumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) komunikasi interpersonal antara pimpinan dengan pegawai sudah cukup baik dengan rata-rata skor 3,4. (2) komunikasi interpersonal antara sesama pegawai sudah cukup baik dengan rata rata skor 3,4. Secara umum hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa komunikasi interpersonal pada Kantor Kepegawaian Daerah Kota Sawahlunto berada dalam kategori cukup baik dengan rata-rata 3,4. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa komunikasi interpersonal pada Kantor Kepegawaian Daerah Kota Sawahlunto Sudah menggambarkan proses komunikasi yang cukup baik.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 05 Jan 2026 04:57
Last Modified: 05 Jan 2026 04:58
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/34993

Actions (login required)

View Item
View Item