Hidayat, Rezki (2015) Produktivitas Alat Muat Excavator Kobelco SK 330 dengan Alat Angkut Nissan Interculler untuk Mencapai Target Produksi 3000 Bcm per Bulan dalam Pembongkaran Overburden pada Batuan Andesit di PT. Ansar Terang Crushindo. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_14_REZKI_HIDAYAT_1105157_716_2015.pdf.pdf [thumbnail of B1_14_REZKI_HIDAYAT_1105157_716_2015.pdf.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_14_REZKI_HIDAYAT_1105157_716_2015.pdf.pdf
Download (1MB)
Abstract
PT. Ansar Terang Crushindo berada di Jorong Lubuk Jantan Nagari
Manggilang Kecamatan Pangkalan Koto Baru Kabupaten Lima Puluh Kota,
Provinsi Sumatera Barat dan melaksanakan kegiatan penambangan batu andesit.
Untuk melakukan proses penambangan dengan sistem tambang terbuka
diperlukan peralatan mekanis, penggunaan alat mekanis ini harus disesuaikan
dengan kebutuhan penambangan salah satunya dalam kegiatan pengupasan tanah
penutup, dimana keserasian kerja alat mempengarui efisiensi kerja dan produksi
alat. Dalam kegiatan pengupasan lapisan overburden, PT.Ansar Terang Crushindo
merencanakan target produksi 3.000 BCM per bulan terhadap pengupasan
overburden. Namun hasil nyata dilapangan tidak tercapai yaitu hanya 2.382,36
Bcm/bulan
.
Dari hasil analisa perhitungan penulis terdapat dua alternative yang bisa
dilakukan perusahan yaitu pertama dengan menggunakan 1 unit alat gali muat
yaitu Excavator Kobelco SK 330 dengan jumlah pengisian 5 kali dan jumlah alat
angkut DT Nissan Interculler 3 unit, maka produksi untuk 1 unit alat gali muat
Excavator Kobelco SK 330 adalah 3.576,68 Bcm/bulan dan produksi 3 unit alat
angkut Dump Truck Nissan Interculler adalah 3.739,56 Bcm/bulan. Kedua
dengan merubah cycle time alat angkut dari pelebaran jalan dan menambah bucket
dari 3 menjadi 4, maka produksi overburden menjadi 3.657,44 Bcm/bulan.
Item Type: | Thesis (Diploma/Proyek Akhir) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan-D3 |
Depositing User: | Risna Juita S.Sos |
Date Deposited: | 11 Mar 2025 03:22 |
Last Modified: | 11 Mar 2025 03:22 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3491 |