Analisis Penggunaan Tapering pada Pembuatan Lapisan Permukaan Runway Bandara

Daniel, Yudhi Algino (2010) Analisis Penggunaan Tapering pada Pembuatan Lapisan Permukaan Runway Bandara. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_YUDHI ALGINO DANIEL-76252-2012.pdf.pdf] Text
B1_YUDHI ALGINO DANIEL-76252-2012.pdf.pdf

Download (1MB)

Abstract

Turning Area Runway 33 Bandara Internasional Minangkabau
merupakan tempat berputarnya pesawat setelah melakukan pendaratan dan
sebelum melakukan lepas landas. Proyek pembuatan Turning Area Runway 33
Bandara Internasional Minangkabau bertujuan agar tidak terlalu jauhnya tempat
berputar untuk pesawat yang berukuran Boeing B737-400 atau Airbus A320-200
yang akan memakan terlalu banyak bahan bakar dan di nilai tidak ekonomis,
sehingga pesawat sering berputar pada runway atau landasan yang tidak sesuai
dengan fungsinya dan akan mengakibatkan kerusakan pada konstruksi runway.
Pada pelaksanaan praktek lapangan industri, banyak hal-hal menarik
yang ditemukan sesuai dengan bidang teknik sipil. Salah satu yang menarik
adalah mengenai pekerjaan tapering. Tapering merupakan pekerjaan tambahan
yang harus dilakukan atau dilaksanakan walaupun hanya pekerjaan yang
terbuang. Pekerjaan ini dilakukan agar tidak terjadinya lendutan aspal yang akan
mengganggu operasional pesawat. Dari hal diatas penulis tertarik membahas
mengenai “Analisis Penggunaan Tapering pada Pembuatan Lapisan
Permukaan Runway Bandara”.
Dari hasil analisis yang dilakukan pada pekerjaan tapering di proyek ini
terdapat perbedaan volume sehingga berpengaruh terhadap biaya pekerjaan.
Volume proyek lebih besar ± 40,52 M2
dibanding dengan perhitungan ulang, hal
ini terjadi karena, volume yang ada pada kontrak diperbesar oleh kontraktor untuk
mengantisipasi adanya kekurangan dalam pelaksanaan, disebabkan jenis kontrak
yang dipakai adalah lumpsum fixed price.

Item Type: Thesis (Diploma/Proyek Akhir)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil Bangunan Gedung-D3
Depositing User: Dina Aulia Sari S.IP
Date Deposited: 07 Mar 2025 02:33
Last Modified: 07 Mar 2025 02:33
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3270

Actions (login required)

View Item
View Item