Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dan Kelincahan terhadap Tendangan Cangkul (naeryo chagi) Atlet Tae Kwon do Polresta Padang

Hasan, Muhammad Kasmadi (2012) Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dan Kelincahan terhadap Tendangan Cangkul (naeryo chagi) Atlet Tae Kwon do Polresta Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_01_MUHAMMAD_ KASMADI_ HASAN_78526_5875_2012.pdf] Text
B1_01_MUHAMMAD_ KASMADI_ HASAN_78526_5875_2012.pdf

Download (6MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah atlet taekwondo di Dojang Polresta Padang
khususnya bagi atlet putra dalam berlatih dan uji coba bertanding masih ditemukan hasil
tendangan cangkul (naeryo chagi) kurang efektif, dimana setiap melakukan tendangan
naeryo chagi belum sepenuhnya diiringi secara bersama antara daya ledak otot tungkai
dan kelincahan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengungkap Hubungan secara bersama
antara daya ledak otot tungkai dan kelincahan dengan kemampuan tendangan cangkul
(naeryo chagi) pada cabang olahraga beladiri Tae kwon do.
Sample dalam penelitian ini adalah atlet dojang polresta padang yang
berjumlah 15 orang. Teknik penarikan sample ini adalah teknik total sampling
yakni semua sample diperlukan. penelitian ini termasuk jenis penelitian korelasi
yang bertujuan mengetahui seberapa besar hubungan daya ledak otot tungkai dan
kelincahan terhadap tendangan cangkul. Data dalam penelitian ini ada 3 variabel
yaitu daya ledak otot tungkai (X1) dan kelincahan (X2) serta keterampilan
tendangan cangkul (Y). Pengambilan data dalam penelitian ini berupa pengukuran
vertical jump test untuk mengukur daya ledak otot tungkai, lari bolak-balik untuk
mengukur kelincahan dan tes keterampilan tendangan cangkul untuk mengukur
hasil tendangan.Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah terdapat
hubungan daya ledak otot tungkai dan kelincahan terhadap tendangan cangkul (
naeryo chagi ) pada olahraga beladiri tae kwon do.
Berdasarkan hasil analisis penelitian yang menggunakan analisis Regresi
ganda menyimpulkan bahwa daya ledak otot tungkai berpengaruh terhadap
tendangan cangkul dengan nilai rx1y = 0.518 > r-tab 0.514, berarti hubungan daya
ledak otot tungkai kuat dan searah. kelincahan berpengaruh kepada tendangan
cangkul dengan nilai rx2y = 0.561 > r-tab 0.514, dan daya ledak otot tungkai dan
kelincahan berpengaruh terhadap tendangan cangkul dengan nilai rx1,2y = 0.709
> r-tab 0.514.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1
Depositing User: Arlianis Arlianis S.IP
Date Deposited: 06 Mar 2025 07:14
Last Modified: 06 Mar 2025 07:15
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3207

Actions (login required)

View Item
View Item