Hamdani, Sukri (2014) Hubungan Kekuatan Otot Perut dan Kelentukan Togok dengan Kemampuan Heading Tim Sepakbola SSB Putra Remaja Sungai Geringging Kabupaten Padang Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
final_B1_1_SUKRI_HAMDANI_98394_2061_2014.pdf
Download (726kB)
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah kemampuan heading yang dilakukan
oleh tim sepakbola SSB Putra Remaja Sungai Geringging Kabupaten Padang
Pariaman belum begitu baik. Banyak faktor yang mempengaruhi kemampuan
heading tersebut diantaranya kekuatan otot perut dan kelentukan togok .Penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kekuatan otot perut dan kelentukan
togok dengan kemampuan heading Tim Sepakbola SSB Putra Remaja Sungai
Geringging Kabupaten Padang Pariaman.
Jenis penelitiana dalah korelasional .Populasi dalam penelitian ini yaitu
Tim Sepakbola SSB Sungai Geringging yang berjumlah sebanyak 20.Sampel
diambil menggunakan teknik total sampling, maka jumlah sampel yaitu 20 orang.
Data kekuatan otot perut dilakukan dengan tes sit-up, kelentukan togok
menggunakan tes flexiometer dan kemampuan heading menggunakan tes
kemampuan heading. Data dianalisis dengan korelasi productmoment dan
dilanjutkan dengan korelasi ganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kekuatan otot perut mempunyai
hubungan secara signifikan dengan kemampuan heading dan diterima
kebenarannya secara empiris, dengan diperoleh rhitung 0,464 >rtabel 0,444.
Kelentukan togok mempunyai hubungan secara signifikan dengan kemampuan
heading dan diterima kebenarannya secara empiris,dengan diperoleh rhitung 0,406
>rtabel 0,396.Kekuatan otot perut dan kelentukan togok secara bersama-sama
mempunyai hubungan secara signifikan dengan kemampuan heading dan diterima
kebenarannya secara empiris, dengan diperoleh Fhitung = 5,90> Ftabel 3,59.
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | S Sport |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1 |
| Depositing User: | Sudia Ajjronisa S.Sos |
| Date Deposited: | 04 Dec 2025 02:51 |
| Last Modified: | 04 Dec 2025 02:51 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/31758 |
