Motivasi Siswa Dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VII SMP N 1 Padang Panjang

Roslince, Roslince (2015) Motivasi Siswa Dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VII SMP N 1 Padang Panjang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_1_ROSLINCE_1104585_2594_2015.pdf] Text
final_B1_1_ROSLINCE_1104585_2594_2015.pdf

Download (1MB)

Abstract

Berdasarkan penelitian yang penulis lakukan di lapangan, banyaknya
siswa yang tidak mengikuti Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan
Kesehatan, dibuktikan dengan kehadiran siswa di lapangan. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui motivasi siswa dalam pembelajaran pendidikan jasmani
olahraga dan kesehatan kelas VII SMP N 1 Padang Panjang.
Jenis penelitian adalah deskriptive. Populasi dalam penelitian ini adalah
seluruh siswa kelas VII SMP N 1 Padang Panjang yang berjumlah sebanyak 119
orang. Sampel diambil dengan teknik random sampling, yaitu 20% dengan
demikian jumlah sampel adalah sebanyak 40 orang yang terdiri laki – laki dan
perempuan. Jenis data dalam penelitian yaitu data primer, data yang dikumpulkan
langsung oleh peneliti dengan mengajukan angket kepada siswa. Sedangkan data
skunder, data diambil dari arsip dokumentasi siswa dari Tata Usaha Sekolah.
Selanjutnya data dianalisis dengan persentase dengan menggunakan skor nilai
ideal.
Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa Indikator motivasi
intrinsik siswa Kelas VII SMP N 1 Padang Panjangdiperoleh tingkat pencapaian
sebesar 70,26% berada pada klasifikasi “Cukup”. Sedangan indikator motivasi
ekstrinsik siswa kelas VII SMP N 1 Padang Panjangdiperoleh tingkat pencapaian
sebesar 75,77%, berada pada klasifikasi “Cukup” dan . motivasi siswa dalam
Pembelajaran PenjasOrkes kelas VII SMP N 1 padang Panjang secara keseluruhan
diperoleh tingkat pencapaian 72,75%, berada pada klasifikasi “Baik”. Untuk
menghasilkan siswa yang berprestasi dalam pembelajaran PenjasOrkes, motivasi
siswa perlu ditingkatkan lagi, agar tujuan pendidikan jasmani tercapai sesuai yang
diharapkan.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1
Depositing User: Dina Aulia Sari S.IP
Date Deposited: 04 Dec 2025 02:05
Last Modified: 04 Dec 2025 02:05
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/31737

Actions (login required)

View Item
View Item