Budaya Kerja Pegawai Biro Humas Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Barat

Iswanto, Ari (2014) Budaya Kerja Pegawai Biro Humas Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Barat. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_01_ARI_ ISWANTO_15567_4353_2014.pdf] Text
B1_01_ARI_ ISWANTO_15567_4353_2014.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari hasil pengamatan penulis di Biro Humas Kantor Gubernur Provinsi sumatera Barat yang menunjukkan bahwa budaya kerja pegawai pada instansi tersebut masih terlihat kurang baik. Rumusan
masalah penelitian yang diajukan adalah bagaimanakah budaya kerja pegawai yang ditinjau dari: 1) nilai-nilai, 2) sikap terhadap pekerjaan, 3) perilaku saat bekerja. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran dan
informasi, yang ditinjau dari: 1) nilai-nilai yang dianut pegawai, 2) sikap terhadap pekerjaan, 3) perilaku saat bekerja Populasi penelitian ini adalah seluruh pegawai Biro Humas Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Barat dengan jumlah populasi sebanyak 56 orang. Jumlah sampel adalah 35 orang dengan menggunakan teknik simple random sampling dengan menggunakan rumus Cochran. Instrumen penelitian yang
digunakan berupa angket dalam bentuk skala Likert dengan alternatif jawaban yaitu selalu (SL), sering (SR), kadang-kadang (KD), jarang (JR), dan tidak pernah (TP) yang telah diujicobakan validitas dan reliabilitasnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya kerja pegawai di Biro Humas
Kantor Gubernur Provinsi Sumatera Barat yang ditinjau dari : 1) nilai-nilai yang dianut pegawai berada pada kategori baik dengan skor rata-rata3,82, 2) sikap pegawai terhdap pekerjaan berada pada ketegori baik dengan skor rata-rata3,94, 3)perilaku saat bekerja berada pada kategori baik dengan skor rata-rata 3,89. Secarakeseluruhan budaya kerja pegawai di Biro Humas berada pada ketegori baik dengan skor rata-rata 3,88 artinya budaya kerja pegawai Biro Humas Kantor Gubernur Provinsi Sumatera barat sudah terlaksana dengan baik.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: BUDAYA KERJA
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan-S1
Depositing User: Ridha Prima Adri S.Sos
Date Deposited: 05 Mar 2025 05:30
Last Modified: 05 Mar 2025 05:30
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/3098

Actions (login required)

View Item
View Item