Pengaruh Penerapan Mind Map terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas XI IPA MAN 1 Padang Tahun Pelajaran 2010/2011

Zuriati, Zuriati (2011) Pengaruh Penerapan Mind Map terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas XI IPA MAN 1 Padang Tahun Pelajaran 2010/2011. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_ZURIATI_73064_136_2011.pdf] Text
final_B1_ZURIATI_73064_136_2011.pdf

Download (406kB)

Abstract

Kebanyakan proses pembelajaran masih didominasi oleh guru dan belum
banyak melibatkan siswa. Ditambah dengan mata pelajaran yang banyak dengan
jumlah materi pelajaran yang padat harus dipelajari siswa dalam waktu tertentu
membuat siswa menjadi jenuh sehingga hasil belajar yang didapat siswa menjadi
rendah dalam mata pelajaran biologi. Salah satu upaya yang dapat dilakukan guru
untuk melibatkan siswa dalam proses pembelajaran dan menjadikan proses
pembelajaran menarik yaitu dengan menerapkan mind map dalam proses
pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mind map
terhadap hasil belajar biologi siswa kelas XI IPA MAN 1 Padang Tahun Pelajaran
2010/2011.
Jenis penelitian ini adalah eksperimen dengan populasi siswa kelas XI IPA
MAN 1 Padang yang terdaftar pada tahun pelajaran 2010/2011. Populasi langsung
dijadikan sampel karena hanya terdiri dari dua kelas yaitu kelas XI IPA1 sebagai
kelas eksperimen dan kelas XI IPA2 sebagai kelas kontrol. Rancangan penelitian
yang digunakan adalah randomized control group posttest only design. Instrumen
yang digunakan berupa seperangkat tes hasil belajar yang dilakukan di akhir
pembelajaran dengan teknik analisis data uji t, dengan kriteria jika thitung > ttabel
hipotesis diterima dan jika thitung < t tabel hipotesis ditolak.
Dari hasil analisis data didapatkan thitung 2,86 dan ttabel 1,67, berarti
hipotesis diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh
yang signifikan melalui penerapan mind map terhadap hasil belajar biologi siswa
kelas XI IPA MAN 1 Padang pada tahun pelajaran 2010/2011.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi-S1
Depositing User: Dina Aulia Sari S.IP
Date Deposited: 19 Nov 2025 02:55
Last Modified: 19 Nov 2025 02:55
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/29486

Actions (login required)

View Item
View Item