Zuraida, Zuraida (2011) Meningkatkan Pengenalan Warna Dasar Melalui Media Gambar Berpola bagi Anak Tunagrahita Tingkat Sedang: Classroom Action Research D II Di SLB Karya Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
final_B1_ZURAIDA_50909_2011.pdf
Download (255kB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kesulitan anak tunagrahita tingkat
sedang kelas II di SLB Karya Padang dalam Pembelajaran Seni dan Budaya,
terutama belum bisa mengenal, mengelompokkan dan menempatkan warna dasar
yang sesuai dengan benda aslinya. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan
pengenalan warna dasar melalui media gambar berpola.
Desain penelitian yang digunakan adalah Classroom Action Research
(penelitian tindakan kelas) melalui reflektif yang dilakukan secara kemitraan
dengan situasi sosial dalam rancangan pada siklus spiral. Subjek penelitian terdiri
tiga orang anak tunagrahita tingkat sedang kelas II di SLB Karya Padang, dengan
inisial HH, OR, dan IF. Teknik analisa data yang dilakukan bersifat kualitatif
yaitu menggambarkan data dengan kata-kata.
Hasil penelitian yang dilaksanakan sebanyak dua siklus menunjukkan
bahwa siklus I yang dilaksanakan enam kali pertemuan belum mencapai hasil
yang optimal dalam pengenalan warna dasar, terlihat HH 55 %, OR 40%, dan IF
45% masih ragu-ragu dalam menunjukkan, menyebutkan warna pada gambar
berpola dan mengalami kesalahan dalam mengelompokkan warna serta belum
dapat menempatkan warna pada gambar berpola secara tepat, rapi, dan benar.
Sedangkan siklus II dilaksanakan tiga kali pertemuan, menunjukkan peningkatan
pengenalan warna dasar, terlihat HH 82,5%, OR 70,5%, dan IF 67,5% sudah
dapat menyebutkan, menunjukkan, mengelompokkan, dan menempatkan warna
dengan benar, hal ini terlihat dari hasil evaluasi. Dengan demikian melalui media
gambar berpola dapat mengembangkan minat dan meningkatkan pengenalan
warna dasar : merah, kuning, dan hijau bagi anak tunagrahita tingkat sedang kelas
II SLB Karya Padang. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa
pengenalan warna dasar dapat meningkatkan melalui media gambar berpola dalam
pembelajaran seni dan budaya bagi anak tunagrahita tingkat sedang, maka
disarankan kepada guru untuk dapat mengajarkan warna dasar menggunakan
media gambar berpola.
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | L Education > L Education (General) |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa-S1 |
| Depositing User: | Dina Aulia Sari S.IP |
| Date Deposited: | 19 Nov 2025 02:22 |
| Last Modified: | 19 Nov 2025 03:09 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/29447 |
