Karakter Tokoh Utama dalam Novel Sendalu Karya Chavchay Syaifullah: Tinjauan Pengaruh Keteladanan terhadap Karakter Tokoh

Nofrita, Misra (2011) Karakter Tokoh Utama dalam Novel Sendalu Karya Chavchay Syaifullah: Tinjauan Pengaruh Keteladanan terhadap Karakter Tokoh. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_MISRA_NOFRITA_77009_1463_2011.pdf] Text
final_B1_MISRA_NOFRITA_77009_1463_2011.pdf

Download (256kB)

Abstract

Karakter adalah sikap atau tingkah laku seseorang. Karakter juga lebih
dikenal dengan istilah kebiasaan. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi
karakter anak yaitu faktor keteladanan. Untuk melihat karakter tokoh dalam
sebuah novel dapat melalui keteladanan yang diberikan, baik dari lingkungan
sosial maupun lingkungan keluarga. Keteladanan yang dicontoh tokoh dalam
novel Sendalu adalah keteladanan yang tidak baik.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan karakter tokoh utama
dalam novel Sendalu karya Chavcay Syaifullah; (2) mendeskripsikan dampak
keteladanan terhadap karakter tokoh utama; (3) mendeskripsikan pengaruh
keteladanan dalam pembentukan karakter tokoh utama. Untuk memudahkan
mendeskripsikan karakter tokoh utama yang terdapat dalam novel tersebut,
penelitian ini didukung oleh teori keteladanan dalam pendidikan.
Objek penelitian ini adalah novel Sendalu karya Chavchay Syaifullah.
Pengumpulan data dilakukan dengan cara: (1) membaca serta memahami novel
Sendalu karya Chavchay Syaifullah; (2) menandai setiap bagian novel yang
mendukung karakter tokoh; (3) mencatat data tentang karakter tokoh utama yang
terdapat dalam novel dengan melihat permasalahan dalam sebuah format
pencatatan; (4) mengiventarisasi data sesuai dengan format inventarisasi.
Penganalisisan dilakukan secara deskriptif.
Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan (1) karakter tokoh utama
Lumang adalah karakter buruk seperti: hipersex, beringas, sadis, kejam dan
pemerkosa; (2) dampak keteladanan yang yang diberikan kepada tokoh utama
adalah keteladanan yang tidak baik, yang menyebabkan karakter tokoh Lumang
berubah menjadi buruk; (3) pengaruh keteladanan terhadap pembentukan karakter
adalah adanya pengaruh yang tidak baik, hal itu disebabkan oleh pengaruh dari
keteladanan dari lingkungan keluarga yang sering memperlihatkan persetubuhan
di depan anaknya sendiri, sehingga ada keinginan dari anak untuk mencontoh
perbuatan yang dilakukan orangtuanya.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia-S1
Depositing User: Umma Mardhotillah A.Md.
Date Deposited: 12 Nov 2025 08:30
Last Modified: 12 Nov 2025 08:30
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/28936

Actions (login required)

View Item
View Item