“Penggunaan Konjungsi dalam Karangan Argumentasi Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Gunung Talang Kabupaten Solok

Marisya, Susanti (2011) “Penggunaan Konjungsi dalam Karangan Argumentasi Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Gunung Talang Kabupaten Solok. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_SUSANTI_MARISYA_79689_1792_2011.pdf] Text
final_B1_SUSANTI_MARISYA_79689_1792_2011.pdf

Download (122kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan konjungsi dalam karangan argumentasi siswa Kelas X SMA Negeri 2 Gunung Talang Kabupaten Solok. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 2 Gunung Talang Kabupaten Solok, dengan alasan saat melakukan observasi terdapat permasalahan mengenai ketidaksesuaian antara fungsi dan bentuk dalam penggunaan konjungsi sehingga terjadi ketidaktepatan penggunaan konjungsi dalam karangan argumentasi siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Populasi dan sampel penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 2 Gunung Talang Kabupaten Solok yang terdaftar pada tahun ajaran 2009/2010, dengan jumlah siswa 75 orang yang tersebar dalam tiga kelas. Penarikan sampel penelitian dilakukan dengan memilih 24 siswa. Data dianalisis dengan langkahlangkah sebagai berikut. (1)membaca seluruh karangan argumentasi siswa. (2)mencatat penggunaan konjungsi dalam karangan argumentasi siswa. (3)mengindentifikasikan semua fungsi konjungsi yang terdapat dalam karangan argumentasi siswa. (4)mengelompokkan penggunaan konjungsi dalam karangan argumentasi siswa. (5)menganalisis ketepatan penggunaan konjungsi berdasarkan bentuk dan fungsi dalam karangan argumentasi siswa. (6)menarik kesimpulan dari hasil penelitian. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan diperoleh simpulan bahwa, Pertama, dari segi bentuk konjungsi yang digunakan dalam karangan argumentasi siswa berjumlah 54 bentuk konjungsi yang terdiri atas 39 bentuk konjungsi intrakalimat dan 15 bentuk konjungsi ekstra-kalimat yang berjenis konjungsi intratekstual. Kedua, dari segi fungsi konjungsi yang digunakan oleh siswa dalam karangan argumentasi siswa berjumlah 29 fungsi konjungsi yang terdiri atas 18 fungsi konjungsi intra-kalimat dan 11 fungsi konjungsi intra-kalimat yang berjenis konjungsi intratekstual

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penggunaan Konjungsi, Karangan argumentasi, Siswa SMA
Subjects: P Language and Literature > PB Modern European Languages
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia-S1
Depositing User: Faldo Aldiasep
Date Deposited: 04 Nov 2025 09:42
Last Modified: 04 Nov 2025 09:42
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/28416

Actions (login required)

View Item
View Item