Perbedaan Kemampuan Menggiring Bola Antara Kelompok Rangkaian Bermain dan Rangkaian Latihan Siswa Sekolah Sepak Bola Putra Nusantara Kabupaten Pasaman Barat

Amri, Asrol (2013) Perbedaan Kemampuan Menggiring Bola Antara Kelompok Rangkaian Bermain dan Rangkaian Latihan Siswa Sekolah Sepak Bola Putra Nusantara Kabupaten Pasaman Barat. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_01_ASROL_AMRI_01030_1887_2013.pdf] Text
B1_01_ASROL_AMRI_01030_1887_2013.pdf

Download (1MB)

Abstract

Berdasarkan pengamatan peneliti terhadap fenomena yang terjadi pada
atlet di SSB Putra Nusantara Kabupaten Pasaman Barat, bahwa kemampuan
menggiring Bola cenderung rendah. Masalah inilah diduga disebabkan karena
beberapa faktor, yang salah satunya adalah belum tepatnyya metode latihan yang
diberikan pelatih. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh rangkaian
bermain dan rangkaian latihan terhadap kemampuan menggiring bola di SSB
Putra Nusantara Kabupaten Pasaman Barat.
Metode penelitian ini adalah metode eksperimen semu. Penelitian ini akan
dilaksanakan pada Desember 2012. Adapun tempat penelitian adalah di lapangan
SSB Putra Nusantara Kabupaten Pasaman Barat. Populasi penelitian berjumlah 20
orang, teknik pengambilan sampel diambil dengan total sampling sehingga
diperoleh sampel sebanyak 20 atlet. Data tes menggiring bola diambil dengan Tes
menggiring bola. Teknik analisis data yaitu dengan rumus Uji t.
Hasil analisis data menunjukkan bahwa: (1) terdapat bermaian
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan menggiring bola.
Peningkatan kemampuan menggiring bola adalah sebesar 7,73, yaitu dari skor
rata-rata 34,00 pada pre test menjadi 26,63 pada post test. (2) Rangkaian latihan
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan menggirirng bola.
Adapaun pengaruh yang diberikan adalah sebesar 8,09 dari 34,05 saat prestes
menjadi 25,96 saat post test. (3) Dengan t
hitung
(0,675) > tt
abel
(2,228), hal ini
berarti bahwa hipotesis penelitian tidakditerima. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan pengaruh rangkaian bermain dan
rangkaian latihan terhadap kemampuan menggiring bola.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 27 Feb 2025 03:33
Last Modified: 27 Feb 2025 03:33
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/2840

Actions (login required)

View Item
View Item