Hubungan Status Gizi dengan Hasil Belajar Siswa SMPN 2 Kecamatan V Koto Kampung dalam Kabupaten Padang Pariaman

Hidayat, Rahmat (2011) Hubungan Status Gizi dengan Hasil Belajar Siswa SMPN 2 Kecamatan V Koto Kampung dalam Kabupaten Padang Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_RAHMAT_ HIDAYAT_89453_2011.pdf] Text
final_B1_RAHMAT_ HIDAYAT_89453_2011.pdf

Download (549kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih banyak siswa yang kurang
bergairah dan semangat dalam mengikuti proses belajar mengajar di SMPN 2
Kec. V Koto Kampung Dalam Kab. Padang Pariaman. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk melihat hubungan antara status gizi dengan hasil belajar siswa
SMPN 2 Kec. V Koto Kampung Dalam Kab. Padang Pariaman
Jenis penelitian ini adalah korelasional. Populasi dalam penelitian ini
adalah siswa SMPN 2 Kec. V Koto Kampung Dalam Kab. Padang Pariaman yang
berjumlah 160 orang dan yang menjadi sampel ditetapkan 25% dari tiap-tiap
kelas dengan teknik purposive random samping diambil 40 orang yang telah
ditetapkan menjadi sampel, untuk mendapatkan data penelitian digunakan tes
WHO-NCHS dan nilai rata-rata rapor semester I 2010/2011. Data yang diperoleh
dianalisis dengan product moment sederhana.
Hasil analisis menunjukkan bahwa, Dari 21 orang siswa putera di dapat rhit
(0,449) > rtab (0,433) menunjukkan bahwa, terdapat hubungan yang berarti antara
status gizi dengan hasil belajar dan 19 orang siswa puteri juga didapat rhit (0,549)
> rtab (0,456), menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang berarti antara status
gizi dengan hasil belajar. Artinya terdapat hubungan yang berarti Antara status
gizi dengan hasil belajar siswa SMPN 2 kec. V Koto Kampung Dalam Kab.
Padang Pariaman dimana rhit > rtab.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: STATUS GIZI
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1
Depositing User: Arlianis Arlianis S.IP
Date Deposited: 29 Oct 2025 09:18
Last Modified: 29 Oct 2025 09:18
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/28126

Actions (login required)

View Item
View Item