Hayani, Nanda Sri (2017) Hubungan antara Keterbukaan Diri Siswa Kepada Orangtua dengan Perilaku Seksual serta Implikasinya dalam Layanan Bimbingan dan Konseling. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
B1_05_NANDA_SRI_HANDAYANI_1300395_4692_2017.pdf
Download (3MB)
Abstract
Pada umumnya individu yang menginjak usia remaja mulai mengalami
kematangan seksual. Remaja yang memiliki kecenderungan untuk melakukan
perilaku seksual secara aktif termasuk remaja yang tidak mampu berbicara secara
terbuka kepada orangtuanya. Keterbukaan diri remaja secara langsung atau tidak
langsung mempunyai hubungan dengan perilaku seksual remaja. Penelitian ini
berupaya untuk mengungkapkan tingkat keterbukaan diri siswa kepada orangtua
dan perilaku seksual serta menguji hubungan keterbukaan diri kepada orangtua
dengan perilaku seksual.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif jenis deskriptif
korelasional. Penelitian dilakukan terhadap siswa SMK “X” Lubuklinggau Tahun
Pelajaran 2016/2017 dengan populasi sebanyak 642 siswa. Jumlah sampel
penelitian sebanyak 246 siswa. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah
angket. Teknik analisis data menggunakan rumus Pearson Product Moment.
Penelitian menunjukkan bahwa (1) tingkat keterbukaan diri siswa kepada
orangtua berada pada kategori rendah, (2) perilaku seksual siswa berada pada
kategori sangat rendah, (3) terdapat hubungan antara keterbukaan diri siswa
kepada orangtua dengan perilaku seksual dengan rhitung sebesar 0,257 pada tingkat
kepercayaan 95% dengan tingkat kekuatan hubungan yang lemah . Dari hasil
penelitian ini disarankan kepada siswa agar lebih mampu mengungkapkan dirinya
kepada orangtua dan menghindari perilaku seksual yang merugikan, bagi guru BK
diharapkan mampu memberikan layanan-layanan sesuai dengan yang dibutuhkan
oleh siswa, dan kepada orangtua agar lebih bisa dekat dengan anaknya dan
mampu memberikan pengawasan sehingga anak terhindar dari perilaku seksual
yang merugikan.
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Perilaku Seksual |
| Subjects: | L Education > L Education (General) |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling-S1 |
| Depositing User: | Mulida Djamarin S.Sos |
| Date Deposited: | 28 Oct 2025 02:07 |
| Last Modified: | 28 Oct 2025 02:08 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/27887 |
