Guelesmal, Rinto (2012) Utilisasi Peralatan Praktik di Workshop Jurusan Otomotif di SMK Negeri 1 Palembayan. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
final_B1_RINTO_GUELESMAL_87805_2012.pdf
Download (1MB)
Abstract
Hasil observasi awal di workshop SMK Negeri 1 Palembayan
menunjukkan bahwa masih ada beberapa alat yang tidak dipergunakan dalam praktikum yang disebabkan karena kerusakan pada alat ataupun karena faktor teknis lainnya. Hal tersebut tentu memberikan dampak terhadap utilisasi peralatan yang masih kurang mengingat dibutuhkan biaya yang sangat besar untuk pengadaan peralatan tersebut. Oleh karena itu perlu diadakan penelitian untuk
mengetahui seberapa besar frekuensi pemanfaatan peralatan praktik di workshop jurusan otomotif di SMK Negeri 1 Palembayan. Jenis penelitian ini adalah
penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peralatan praktikum di workshop otomotif jurusan teknik mekanik otomotif di SMK Negeri
1 Palembayan. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode total sampling. Data dikumpulkan dengan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data dilakukan dengan perhitungan persentase.
Hasil penelitian mengungkapkan bahwa 1) Berdasarkan Context, frekuensi pemanfaatan peralatan praktikum di workshop otomotif SMK Negeri 1 Palembayan dan penggunaan peralatan berdasarkan fungsinya tergolong baik. 2) Berdasarkan evaluasi Input, frekuensi pemanfaatan peralatan masih rendah karena belum sebanding dengan kebutuhan praktikum. 3) Berdasarkan evaluasi Process, frekuensi pemanfaatan peralatan di workshop otomotif SMK Negeri 1
Palembayan masih sangat rendah. 4) Berdasarkan evaluasi Product, dilihat dari segi kualitas dan kuantitas lulusan termasuk kategori cukup baik. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan maka disarankan agar
SMK Negeri 1 Palembayan meningkatkan pemanfaatan peralatan praktikum mengingat dibutuhkan dana yang cukup besar untuk mendapatkan peralatan tersebut. Kemudian sekolah hendaknya merekrut teknisi terampil yang nantinya dapat bertugas untuk menjaga dan merawat berbagai peralatan di workshop.
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics |
| Divisions: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Otomotif-S1 |
| Depositing User: | Sri Yulianti S.IP |
| Date Deposited: | 27 Oct 2025 00:46 |
| Last Modified: | 27 Oct 2025 00:46 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/27797 |
