Aini, Nurul (2011) Pengaruh Proporsi Tanah Liat dan Kaolin terhadap Sifat Fisis Genteng Keramik. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
final_B1_NURUL AINI-64561-2011.pdf
Download (2MB)
Abstract
Rendahnya kualitas genteng keramik diprediksi disebabkan oleh bahan bakupenyusun genteng, untuk itu perlu dilakukan modifikasi terhadap bahan baku agardiperoleh genteng keramik yang berkualitas baik. Salah satunya, denganmemvariasikan tanah liat dan Kaolin sebagai bahan penyusun genteng keramik.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah proporsi tanah liat danKaolin dapat meningkatkan kualitas dari genteng keramik dan meningkatkan sifatfisis genteng (kuat lentur dan daya rembes) yang menggunakan proporsi tanah liatdan Kaolin sebagai bahan dasar pembuatan genteng keramik.Pada penelitian ini, genteng keramik dibuat dengan proporsi 100% tanah liat;80:20; 70:30; 50:50; 100% Kaolin dan dibakar pada suhu 10000C. Proses pembuatandimulai dari pencampuran bahan, penggilingan, pencetakan, pengeringan danpembakaran. Pada genteng yang telah dibuat ini akan dilakukan pengujian sifat fisisyaitu kuat lentur dan daya rembes. Pengukuran kuat lentur dilakukan denganmengunakan Hydraulic Compressive Strength Machine dan nilai daya rembesdiperoleh dari pengamatan yang dilakukan selama ± 3 jam, dalam waktu tersebuttidak ada air yang menetes dari genteng, genteng terlihat lembab.Hasil penelitian menunjukan bahwa penambahan Kaolin sebagai bahan dasarpembuatan genteng keramik mampu menaikan kualitas dari sifat fisis gentengkeramik yaitu kuat lentur dan daya rembes. Pada proporsi 100% tanah liat gentengkeramik memiliki kuat lentur (123,619 kg/cm2) dan daya rembes (6,345%) termasukdalam mutu II, pada proporsi 80:20 termasuk pada mutu II yang memiliki kuat lentur(128,202 kg/cm2) dan daya rembes (5,895%), pada proporsi 70:30 genteng keramikmemiliki kuat lentur (150,247 kg/cm2) dan daya rembes (4,060%) dapatdikelompokan dalam mutu I, dan pada proporsi 50:50 genteng keramik memiliki kuatlentur (153,147 kg/cm2) dan daya rembes (3,748%) termasuk dalam mutu I,sedangkan genteng keramik dengan proporsi 100% Kaolin memiliki kuat lentur(155,468 kg/cm2) dan daya rembes (2,810%) masuk dalam kelompok mutu I.
| Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | TANAH LIAT, GENTENG KERAMIK |
| Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GB Physical geography Q Science > QC Physics |
| Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika-S1 |
| Depositing User: | Mutia Farida S.Sos |
| Date Deposited: | 24 Oct 2025 09:55 |
| Last Modified: | 24 Oct 2025 09:55 |
| URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/27768 |
