Hubungan Kemampuan Pemahaman Bacaan dengan Kemampuan Menulis Ringkasan Siswa Kelas VIII SMP Negeri 29 Padang

Martalisa, Wiwik (2011) Hubungan Kemampuan Pemahaman Bacaan dengan Kemampuan Menulis Ringkasan Siswa Kelas VIII SMP Negeri 29 Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_WIWIK_MARTALISA_76923_1927_2011.pdf] Text
final_B1_WIWIK_MARTALISA_76923_1927_2011.pdf

Download (765kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hubungan kemampuan
pemahaman bacaan dengan kemampuan menulis ringkasan siswa kelas VIII SMP
Negeri 29 Padang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah (1) hakikat
membaca, (2) hakikat pemahaman bacaan, dan (3) hakikat ringkasan.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif.
Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 29 Padang yang terdaftar
pada tahun pelajaran 2010/2011, yang berjumlah 237 orang dan sampel berjumlah
48 orang. Data penelitian dianalisis dengan teknik analisis data sebagai berikut.
(1) Memberi skor terhadap hasil tes kemampuan pemahaman bacaan dan
kemampuan menulis ringkasan. (2) Mengubah skor dari tes kemampuan
pemahaman bacaan dan kemampuan menulis ringkasan (3) Menentukan nilai ratarata
hitung dari kemampuan pemahaman bacaan dan menulis ringkasan. (4)
Mengkonversikan nilai kemampuan pemahaman bacaan dan kemampuan menulis
ringkasan siswa dengan menggunakan konversi skala sepuluh. (5) Membuat
histogram kemampuan pemahaman bacaan dan kemampuan menulis ringkasan
siswa secara keseluruhan. (6) Pengujian hipotesis. (7) Menganalisis dan
membahas data penelitian. (8) Menyimpulkan hasil pembahasan.
Berdasarkan hasil pengolahan data dan pembahasan penelitian tersebut,
dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara kemampuan pemahaman
bacaan dengan kemampuan menulis ringkasan siswa kelas VIII SMP Negeri 29
Padang. Nilai rata-rata kemampuan pemahaman bacaan yang diperoleh siswa
adalah 69,58, yaitu berada pada kualifikasi lebih dari cukup (LdC). Nilai rata-rata
dari kemampuan menulis ringkasan siswa adalah dan 64,58 berada pada
kualifikasi Cukup (C).
Berdasarkan dari hasil penelitian, saran yang ingin disampaikan penulis
adalah sebagai berikut. Pertama, untuk lebih meningkatkan pemahaman bacaan
siswa, diharapkan kepada guru bidang studi Bahasa Indonesia lebih meningkatkan
kemampuan pemahaman bacaan dan kemampuan menulis ringkasan dengan cara
memperbanyak latihan. Kedua, meningkatkan kemampuan pemahaman bacaan
dan kemampuan menulis ringkasan siswa kelas VIII SMP Negeri 29 Padang tidak
akan berhasil tanpa adanya dukungan dari siswa itu sendiri.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia-S1
Depositing User: Risna Juita S.IP
Date Deposited: 20 Oct 2025 02:55
Last Modified: 20 Oct 2025 02:55
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/27204

Actions (login required)

View Item
View Item