Saputra, Jeki (2018) Perancangan dan Pembuatan Alat Sistem Kontrol Robot Pemindah Barang Menggunakan Aplikasi Smartphone Android Berbasis Arduino Mega 2560. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_06_JEKI_SAPUTRA_14066018_479_2018.pdf.pdf [thumbnail of B1_06_JEKI_SAPUTRA_14066018_479_2018.pdf.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_06_JEKI_SAPUTRA_14066018_479_2018.pdf.pdf
Download (13MB)
Abstract
Pembuatan Proyek Akhir ini, bertujuan mengaplikasikan teknologi berbasis mikrokontroler Arduino Mega 2560 untuk merancang dan membuat alat sistem kontrol robot pemindah barang menggunakan aplikasi smartphone android. Hal ini dapat diraih dengan membuat alat yang dapat diaplikasikan pada kebutuhan masyarakat ataupun industri dalam hal pemindahan barang dari satu tempat ke tempat lain. Misalnya, saat ini Masih banyak secara manual dalam memindahkan suatu barang dari satu tempat ketempat lain. Proses manual tersebut dirasa kurang efesien di ere yang sudah serba robotika ini dan tentunya masih mengandalkan tenaga manusia dalam memindahkan barang sangat beresiko terhadap kecelakaan. Alat ini bekerja dimana user akan memberikan perintah atau intruksi yang user inginkan kepada robot melalui Smartphone Android dengan Aplikasi ROKUTBAR yang sudah diprogram dan diset data yang akan dikirim ke arduino melalui bluetooth HC-05. Instruksi data yang kita perintahkan melalui Smartphone akan di lanjutkan ke mikrokontroler Arduino Mega 2560 yang diterima melalui bluetooth HC-05 yang berkomunikasi secara serial pada Arduino Mega 2560. Perintah-perintah yang masuk kepada mikrokontroler akan menjadi inputan pada sistem ini yang akan diolah untuk mengfungsikan motor dc , driver motor dc, motor servo, dan led indikator sebagai output sesuai program yang kita inginkan yang bertujuan menggerakan robot untuk mengangkut barang dari satu tempat ketempat lain. Hasil dari Proyek Akhir alat ini dapat memindahkan barang dari satu tempat ke tempat lain menggunakan kontrol smartphone android. Alat ini dilengkapi dengan LED indikator sebagai pemberitahu disaat robot bergerak untuk memindahkan barang serta servo yang digunakan adalah servo dengan daya angkut beban yang cukup besar sehingga dapat mengangkut barang yang lumayan berat. Kompleksitas dari alat ini sampai pada penggunaan aplikasi smartphone android yang dirancang sendiri untuk mengefisienkan aplikasi agar siapapun user dapat menggunakan alat ini
Item Type: | Thesis (Diploma/Proyek Akhir) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | MIKROKONTROLER ARDUINO MEGA 2560, BLUETOOTH HC-05, MOTOR DC, MOTOR SERVO |
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Elektronika-D3 |
Depositing User: | Fitri Yelli S.Sos |
Date Deposited: | 25 Feb 2025 08:36 |
Last Modified: | 25 Feb 2025 08:36 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/2707 |