Pola Interaksi Sosial dalam Aktivitas Judi Adu Ayam: Stusi Kasus pada Pelaku Judi Adu Ayam di Kawasan Tunggul Hitam Padang

Ma’ruf., Setriyanto (2015) Pola Interaksi Sosial dalam Aktivitas Judi Adu Ayam: Stusi Kasus pada Pelaku Judi Adu Ayam di Kawasan Tunggul Hitam Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_RUF_55322_3931_2015.pdf] Text
final_B1_RUF_55322_3931_2015.pdf

Download (3MB)

Abstract

Perjudian merupakan salah satu bentuk patologi sosial yang banyak
berkembang pada masyarakat pada saat sekarang ini. Salah satu perjudian yang
menarik untuk dilihat adalah perjudian sabung ayam atau adu ayam. Fenomena
adu ayam di daerah Dadok Tunggul Hitam merupakan tidakkan judi adu ayam
yang terselubung dan hanya diketahui oleh beberapa kalangan yang memiliki
akses atau jaringan kepada para pejudi adu ayam. Dalam melakukan aktifitas judi
adu ayam para aktor yang terlibat di dalam aktifitas tersebut tentu mempunyai
bentuk interaksi antar sesama mereka, berinteraksi dengan masyarakat,
berinteraksi dengan lawan-lawan yang mereka takuti atau yang menjadi musuh
mereka. Interaksi yang dilakukan dengan cara-caranya tersebut dilakukan agar
kegiatan mereka tersebut tidak diketahui dan tidak dilaporkan oleh masyarakat
kepada aparat penegak hukum. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk
menjelaskan dan mendeskripsikan pola interaksi sosial dalam kegiatan judi adu
ayam di kawasan Tunggul Hitam Padang.
Membahas pola interaksi sosial dalam aktifitas judi adu ayam di kawasan
Tunggul Hitam Padang, maka penulis berlandasan pada teori interaksi timbal
balik yang dikemukankan oleh George Simmel. Dalam hal ini Simmel
mengemukakan bahwa masyarakat menunjuk pada pola–pola interaksi timbal
balik antar individu yang keberadaannya sangat kompleks dalam masyarakat yang
besar bahkan kelihatan sangat rill secara objektif pada individu. Menurut Sumner
manusia bekerja dengan pihak yang bertentangan atau yang sering disebut
antagonistic cooperation dikarenakan mereka memiliki kepentingan masing
masing.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian
studi kasus. Pemilihan informan dalam penelitian ini dilakukan secara bergulir
(snowball sampling). Jumlah informan penelitian sebanyak 16 orang. Teknik
pengumpulan data yaitu dengan observasi dan wawancara. Data dianalisis dengan
model Miles dan Huberman yaitu model analisis interaktif dengan langkah
mereduksi data, mendisplay data dan penarikan kesimpulan akhir.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada empat pola
interaksi, yaitu: 1). pola interaksi antara penjudi dengan pemilik gelanggang,
yaitu: kaba mangabaan. 2). pola interaksi sesama penjudi, yaitu: a. saran
manyaranan. b. kicuah-mangicuah. 3). pola interaksi penjudi dengan juaro ayam,
yaitu: a. Malobi. b. baleh dandam. dan 4). pola interaksi pemilik gelanggang
dengan pihak keamanan, yaitu: kerja sama.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sosiologi-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 14 Oct 2025 04:38
Last Modified: 14 Oct 2025 09:16
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/26898

Actions (login required)

View Item
View Item