Fitriyani, Monica (2016) Pengaruh Penerapan Model Generative Learning Terhadap Pencapaian Kompetensi IPA Siswa Kelas VIII SMPN 7 Padang. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_05_MONICA_FITRI_YANTI_1205661_5025_2016.pdf [thumbnail of B1_05_MONICA_FITRI_YANTI_1205661_5025_2016.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_05_MONICA_FITRI_YANTI_1205661_5025_2016.pdf
Download (2MB)
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah sejauh mana pengaruh penerapan
model generative learning terhadap pencapaian kompetensi IPA siswa kelas VIII
SMPN 7 Padang. Model generative learning dirancang agar siswa dapat
meningkatkan pemahaman konseptual dan berfikir kritis siswa melalui partisipasi
interaktifnya dalam aktivitas pembelajaran dan dapat meningkatkan motivasi
belajar siswa dengan melibatkan siswa secara langsung dalam penemuan sebuah
konsep. Dengan penerapan model pembelajaran ini, maka siswa akan terlatih
untuk berfikir kritis menganalisa suatu permasalahan karena mereka ikut serta
dalam proses berfikir untuk mencari solusi dari permasalahan tersebut.
Penelitian ini termasuk penelitian eksperimen semu dengan rancangan
Pretest-Postest control group design, yaitu dua kelompok dipilih secara random,
kemudian diberi pretest untuk mengetahui keadaan awal adakah perbedaan antara
kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Populasi dalam penelitian ini adalah
seluruh kelas VIII SMPN 7 Padang tahun ajaran 2015/2016, dan sampel yang
digunakan diambil menggunakan teknik Cluster Random Sampling. Kompetensi
pengetahuan di ukur menggunakan tes tertulis, kompetensi sikap diukur dengan
menggunakan lembar observasi dan kompetensi keterampilan diukur
menggunakan rubrik penilaian unjuk kerja. Data kompetensi pengetahuan,
kompetensi sikap dan kompetensi keterampilan dianalisis menggunakan uji
kesamaan dua rata-rata dengan taraf nyata 0,05.
Berdasarkan data hasil penelitian, didapatkan rata-rata hasil belajar siswa
kelas eksperimen pada kompetensi pengetahuan, sikap dan keterampilan adalah
80,83, 82,72, 81,56. Rata-rata hasil belajar siswa kelas kontrol pada kompetensi
pengetahuan, kompetensi sikap dan kompetensi keterampilan adalah 74,95, 80,68,
79,06. Data menunjukkan kompetensi siswa pada kelas eksperimen lebih tinggi
dari pada kelas kontrol. Hasil analisis data ketiga kompetensi menggunakan uji
kesamaan dua rata-rata dengan taraf nyata 0,05 menunjukkan bahwa thitung > ttabel,
hal ini berarti terdapat pengaruh yang berarti penerapan model Generative
Learning terhadap pencapaian kompetensi IPA siswa kelas VIII SMPN 7 Padang
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model Generative Learning |
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education Q Science > QC Physics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika-S1 |
Depositing User: | Mulida Djamarin S.Sos |
Date Deposited: | 29 Sep 2025 09:22 |
Last Modified: | 29 Sep 2025 09:22 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/25940 |