Hubungan Status Gizi Terhadap Kesegaran Jasmani Siswa Kelas V Putra Sekolah Dasar Negeri 13 Pandam Kec. Bonjol Kab. Pasaman

Agus, Hendra (2011) Hubungan Status Gizi Terhadap Kesegaran Jasmani Siswa Kelas V Putra Sekolah Dasar Negeri 13 Pandam Kec. Bonjol Kab. Pasaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of final_B1_HENDRA_AGUS_08555_766.pdf] Text
final_B1_HENDRA_AGUS_08555_766.pdf

Download (126kB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya status gizi siswa dalam
Kesegaran Jasmani . Belum di ketahui masalah pasti apa yang menyebabkan
rendahnya status gizi dan kesegaran jasmani siswa. Banyak faktor-faktor
penyebab yang memungkinkan rendahnya baik yang bersifat internal maupun
eksternal. Adapun yang berfokus dalam penelitian ini tidak yang berkaitan dengan
kemampuan motorik. Penulis ingin melihat apakah terdapat kontribusi status gizi
terhadap kesegaran jasmani siswa di SDN 13 Pandam Kec. Bonjol Kab. Pasaman
Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional yaitu suatu penelitian
yang menetukan tingkat hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat.
Adapun hubungan yang akan diteliti adalah variabel bebasnya status gizi dengan
variabel terikatnya adalah kesegaran jasmani siswa SDN 13 Pandam Kec. Bonjol
Kab. Pasaman. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa SDN 13 Pandam
Kec. Bonjol Kab. Pasaman yang terdaftar pada tahun ajaran 2010/2011 yang
berjumlah 96 orang siswa yang terdiri dari 50 orang laki-laki dan 46 orang
perempuan mulai dari kelas I sampai kelas VI dan mengingat keterbatasan waktu,
tenaga, biaya, serta kemampauan yang dimiliki, maka penelitian ini tidak
dilakukan terhadap semua populasi. Adapun yang menjadi sampel dalam
penelitian ini yaitu kelas IV, V, VI putra saja yang berjumlah 23 diambil
berdasarkan total random sampling.
Berdasarkan tabel di atas, dapat diketahui bahwa hubungan status gizi
dengan kesegaran jasmani diperoleh harga koefisien korelasi 0.445 berarti lebih
besar (>) dari r tabel 0.257, maka status gizi dengan kesegaran jasmani
mempunyai hubungan yang berarti. Apabila probabilitas < 0.05 . Dengan
demikian hipotesis penelitian diterima, H0 ditolak dan hipotesis H1 diterima,
berarti terdapat hubungan yang signifikan antara status gizi dengan kesegaran
jasmani Sekolah Dasar Negeri 13 Pandam Kec. Bonjol Kab. Pasaman

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1
Depositing User: Risna Juita S.IP
Date Deposited: 26 Sep 2025 03:45
Last Modified: 26 Sep 2025 03:45
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/25697

Actions (login required)

View Item
View Item