El Bama, Hamlur Rizki Musmar (2011) Bentuk Penyajian Orgen Tunggal Sebagai Hiburan Malam Pada Upacara Pesta Perkawinan di Kanagarian Kuraitaji. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![final_B1_HAMLUR_RIZKI_MUSMAR_EL BAMA_67539_5162_2011.pdf [thumbnail of final_B1_HAMLUR_RIZKI_MUSMAR_EL BAMA_67539_5162_2011.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
final_B1_HAMLUR_RIZKI_MUSMAR_EL BAMA_67539_5162_2011.pdf
Download (166kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk penyajian
music orgen tunggal pada upacara perkawinan di malam hari pada
masyarakat Kuraitajai.
Masyarakat Nagari Kuraitaji, dalam mengadakan hajatan lebih
cenderung menghadirkan atau meramaikan hajatan tersebut dengan
berbagai macam kesenian, termasuk dalam upacara perkawinan.
Masyarakat Kuraitaji saat ini selalu menghadirkan kesenian-kesenian
modern seperti dengan pertunjukan orgen tunggal.
Teori yang digunakan adalah bentuk penyajian menurut kamus
besar bahasa Indonesia adalah wujud yang ditampilkan (poerwadinata,
1987:122). Selanjutnya Suwadana (1992:5) kata bentuk mempunyai arti
sesuatu media/alat komunikasi untuk menyampaikan pesan tertentu dan
pencipta kepada masyarakat sebagai penerima. Djelantik (1990:18) bentuk
adalah unsur-unsur dasar dari semua perwujudan yang seolah-olah
merupakan bahan yang membangun suatu bentuk tersebut.
Jenis penelitian yang akan dilakukan adalah kualitatif dengan
metode deskriptif. Bogdan dan Tylor (1975:5) mendefenisikan metode
kualitatif sebagai penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa
kata-kata tertulis maupun lisan dari orang-orang atau perilaku yang
diamati.
Bentuk penyajian orgen tunggal pada upacara pesta perkawinan di
Nagari Kuraitaji sebagai hiburan malam sangatlah digemari oleh para
kawulamuda, dimana para kawulamuda ini hadir hanya untuk
menyaksikan aksi dan aktraksi dan saweran yang berupa uang dan
seterusnya dengan berbagai bentuk pemberian melalui salam bahkan bisa
disisipkan pada saku buduanita dan tempat-tempat lain dari para biduanita,
karena itulah pada setiap acara pesta perkawinan harus menampilkan
pertunjukan orgen tunggal untuk meramaikan upacara pesta
perkawinannya, khususnya pada malam hari
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Subjects: | N Fine Arts > NX Arts in general |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Sendratasik-S1 |
Depositing User: | Risna Juita S.IP |
Date Deposited: | 22 Sep 2025 01:12 |
Last Modified: | 22 Sep 2025 01:26 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/24963 |