Kepuasan Konsumen Terhadap Sarana dan Prasarana Abe Futsal di Kecamatan Sijunjung

Putra, Afdal Sarni (2017) Kepuasan Konsumen Terhadap Sarana dan Prasarana Abe Futsal di Kecamatan Sijunjung. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_01_AFDAL_SARNI_PUTRA_1306693_3533_2017.pdf] Text
B1_01_AFDAL_SARNI_PUTRA_1306693_3533_2017.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan konsumen terhadap
sarana dan prasarana yang diberikan oleh Abe Futsal. Penelitian ini merupakan
penelitian deskriptif. Tujuan untuk menggambarkan dan menafsirkan kepuasan
konsumen terhadap sarana prasarana Abe Futsal di Kecamatan Sijunjung.
Populasi yang digunakan adalah ± 30 orang/ pengunjung dengan jumlah sampel
yang gunakan sebagai penelitian sebanyak 30 konsumen. Teknik pengambilan
sampel adalah total sampling.
Instrumen yang digunakan berupa angket, dengan uji validitas
menggunakan koefisien korelasi masing- masing item dengan menggunakan
Cronbach Alpha aplikasi SPSS versi 2.0 for windows. Koefisien yang dipakai
lebih besar dari 0,25 dan uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach
dengan koefisien sebesar 0,896 sehingga angket dapat digunakan sebagai alat
ukur penelitian.
Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat disimpulkan kepuasan
konsumen terhadap sarana dan prasarana yang diberikan oleh Abe Futsal secara
keseluruhan berada pada kategori cukup puas 53,3%. Tingkat kepuasan konsumen
berdasarkan faktor tangibles berada pada kategori puas 33,3%, tingkat kepuasan
konsumen berdasarkan faktor reliability pada kategori cukup puas 56,7%, tingkat
kepuasan konsumen berdasarkan faktor responsiveness pada kategori puas 33,3%,
tingkat kepuasan konsumen berdasarkan faktor assurance berada pada kategori
puas 33,3%, dan tingkat kepuasan konsumen berdsasarkan faktor empaty pada
kategori puas 33,3%.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kepuasan Konsumen - Futsal
Subjects: S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi-S1
Depositing User: Mulida Djamarin S.Sos
Date Deposited: 21 Feb 2025 07:33
Last Modified: 21 Feb 2025 07:33
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/2462

Actions (login required)

View Item
View Item