Wardas, Mesri (2011) Teknis Pelaksanaan Pekerjaan Kolom pada Proyek Pembangunan Gedung SMP Negeri 7 Padang. Diploma/Proyek Akhir thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_MESRI WARDAS_66708_2011.pdf.pdf [thumbnail of B1_MESRI WARDAS_66708_2011.pdf.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_MESRI WARDAS_66708_2011.pdf.pdf
Download (280kB)
Abstract
Pengalaman Lapangan Industri (PLI) merupakan penerapan ilmu yang
didapat dari kampus dan mengaplikasikan bagaimana mekanisme pelaksanaan di
lapangan. Pengalaman Lapangan Industri (PLI) merupakan salah satu syarat bagi
mahasiswa D3 Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang (UNP)
dalam menyelesaikan kuliahnya. Pengalaman Lapangan Industri (PLI) bertujuan
untuk mendapatkan pengetahuan dan menggali pengalaman praktis selama di
lapangan serta dapat memupuk etos kerja mahasiswa sebagai calon tenaga kerja
profesional yang siap kerja.
Dalam Pengalaman Lapangan Industri (PLI) tersebut penulis melihat
secara langsung kegiatan pekerjaan yang dilakukan pada sebuah proyek. Diantara
kegiatan tersebut penulis menemukan beberapa temuan menarik. Diantara temuan
menarik tersebut penulis mengangkat sebuah judul yang diajukan sebagai salah
satu persyaratan dalam menyelesaikan laporan proyek akhir ini yaitu ”Teknis
Pelaksanaan Pekerjaan Kolom Pada Proyek Pembangunan Gedung Sekolah SMP
Negeri 7 Padang”.
Kolom merupakan struktur yang sangat penting dalam sebuah bangunan.
Kolom berfungsi untuk menerima beban dan diteruskan pada pondasi. Selama
pengamatan di lapangan pekerjaan kolom dilakukan sesuai prosedur atau
ketentuan-ketentuan pelaksanaan dilapangan, untuk mendapatkan struktur yang
sempurna
Item Type: | Thesis (Diploma/Proyek Akhir) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil Bangunan Gedung-D3 |
Depositing User: | Dina Aulia Sari S.IP |
Date Deposited: | 19 Feb 2025 02:07 |
Last Modified: | 19 Feb 2025 02:07 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/2113 |