Kamil, Annas (2014) Implementasi Program Bimbingan dan Konseling. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_5_ANNAS_KAMIL_04244_469_2014.pdf [thumbnail of B1_5_ANNAS_KAMIL_04244_469_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_5_ANNAS_KAMIL_04244_469_2014.pdf
Download (996kB)
Abstract
Tugas pokok guru BK/Konselor adalah menyusun program BK, melaksanakan program BK, mengevaluasi penerapan program BK, analisis hasil pelaksanaan program BK dan tindak lanjut pelaksanaan program BK terhadap peserta didik yang menjadi tanggung jawabnya. Kenyataannya guru BK/Konselor di SMA se Kabupaten Solok tidak menyusun program BK sesuai dengan jenis-jenis layanan serta bidang pengembangan tanpa ada penjabaran alokasi waktu, kelas yang akan diberikan layanan, materi yang akan disajikan serta tidak ada program mingguan. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan implementasi program BK/Konselor di SMA Negeri se Kabupaten Solok.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Populasi penelitian adalah guru BK/Konselor SMA N se Kabupaten Solok berjumlah 49 orang dengan teknik pengambilan sampel yaitu area sampling yang berjumlah 32 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan Angket. Data dianalisis dengan menggunakan teknik persentase.
Temuan penelitian mengungkapkan bahwa 1). Materi layanan BK yang disajikan belum sesuai dengan program BK, artinya penerapan materi layanan BK di Sekolah belum terlaksana sesuai program. 2). Program BK yang disusun belum sesuai dengan kebutuhan siswa, sedangkan program yang disusun harus sesuai dengan kebutuhan siswa, artinya penyusunan program BK tidak mengacu kepada studi kelayakan dan 3). Hambatan yang ditemui yaitu, a). Tidak adanya jam khusus BK. b). Tidak tercukupinya fasilitas pendukung seperti ruangan khusus untuk konseling perorangan dan juga ruangan BK yang belum sesuai dengan standar dan c). Tidak memadainya instrumen untuk melaksanakan aplikasi instrumentasi
Kepada guru BK agar lebih meningkatkan lagi implementasi program BK terkait Tahap pelaksanaan guru BK diharapkan dapat mengembangkan keterampilan dalam menyampaikan materi layanan, penggunaan metode yang bervariasi, keterampilan menggunakan media sehingga dapat memberikan layanan dengn waktu seefektif mungkin. Guru BK agar dapat mengevaluasi program layanan sehingga sesuai dengan kebutuhan siswa dan dapat memanfaatkan waktu baik di jam pelajaran maupun di luar jam pelajaran seefektif mungkin dan bisa memanfaatkan waktu yang tersedia untuk dapat melakukan layanan. Kepada pihak Sekolah untuk dapat meningkatkan kerjasama dalam membantu guru BK dalam mengimplementasikan program BK.
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling-S1 |
Depositing User: | Risna Juita S.IP |
Date Deposited: | 18 Jul 2025 03:30 |
Last Modified: | 18 Jul 2025 03:30 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/15668 |