Potensi Ekstrak Daun Sukun (Artocarpus altilis Park.) sebagai Antifungi terhadap Pertumbuhan Sclerotium rolfsii secara In- Vitro

Lathifah, Silvi (2022) Potensi Ekstrak Daun Sukun (Artocarpus altilis Park.) sebagai Antifungi terhadap Pertumbuhan Sclerotium rolfsii secara In- Vitro. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_4_SILVI_LATHIFAH_18032144_2330_2022.pdf] Text
B1_4_SILVI_LATHIFAH_18032144_2330_2022.pdf

Download (2MB)

Abstract

Sclerotium rolfsii merupakan jamur patogen penyebab busuk akar, busuk
batang, dan layu hampir pada semua tanaman pertanian. Saat ini dalam
mengendalikan S. rolfsii petani menggunakan fungisida sintetik, akan tetapi
penggunaan fungisida sintetik dalam jangka waktu yang lama memberikan
dampak negatif bagi lingkungan. Sehingga diperlukan fungisida yang ramah
lingkungan salah satunya menggunakan fungisida nabati dari ekstrak daun sukun
(Artocarpus altilis), karena ekstrak daun ini mengandung senyawa antimikroba
seperti saponin, tanin, flavonoid, triterpanoid, dan steroid. Tujuan dari penelitian
ini untuk melihat potensi ekstrak daun sukun sebagai antifungi terhadap
pertumbuhan S. rolfsii dan mengetahui aktifitas antifungi ekstrak daun sukun
terhadap jamur S. rolfsii.
Penelitian ini dilaksanakan dari bulan November 2021 sampai Januari
2022 di Laboratorium Penelitian Terpadu Jurusan Biologi Fakultas Matematika
dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Padang. Penelitian ini merupakan
penelitian eksperimen yang terdiri dari 5 perlakuan dan 3 ulangan dengan
pemberian ekstrak daun sukun konsentrasi 0% (kontrol), 10%, 20%, 30% dan
40%. Data yang diperoleh dianalisis dengan sidik ragam (ANOVA) dengan uji
lanjut Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ekstrak daun sukun
berpotensi sebagai antifungi terhadap pertumbuhan jamur S. rolfsii. Semua
perlakuan menunjukkan perbedaan yang nyata dengan kontrol. Aktifitas antifungi
pada konsentrasi 10%, dan 20% menunjukkan kriteria sedang dan pada
konsentrasi 30 % dan 40% menunjukan kriteria kuat.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 04 Jul 2025 08:49
Last Modified: 04 Jul 2025 08:49
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/15129

Actions (login required)

View Item
View Item