Yosela, Oktry Yona (2016) Evaluasi Program Raskin di Kecamatan Nan Sabaris Kabupaten Padang Pariaman. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_5_OKTRY_YONA_YOSELA_1205826_5821_2016.pdf [thumbnail of B1_5_OKTRY_YONA_YOSELA_1205826_5821_2016.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_5_OKTRY_YONA_YOSELA_1205826_5821_2016.pdf
Download (2MB)
Abstract
Program Raskin merupakan salah satu strategi pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan akan pangan bagi masyarakat miskin yang bertujuan untuk membantu mengurangi beban pengeluaran Rumah Tangga Sasaran melalui pemenuhan sebagian kebutuhan pangan beras. Namun, pada kenyataannya Program Raskin di Kecamatan Nan Sabaris Kabupaten Padang Pariaman tidak tersalurkan dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Proses Pelaksanaan Program Raskin di Kecamatan Nan Sabaris Kabupaten Padang Pariaman dilihat dari indikator- indikator Keberhasilan Enam Tepat (6T) Program Raskin. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Penelitian dilakukan di Kecamatan Nan Sabaris Kabupaten Padang Pariaman. Pemilihan informan dalam penelitian ini memakai teknik purposive sampling. Jenis datanya adalah data primer dan data sekunder yang dikumpulkan melalui wawancara, observasi (pengamatan) dan studi dokumentasi. Untuk mengukur tingkat keberhasilan Program Raskin, maka penelitian ini menggunakan indikator- indikator Keberhasilan Enam Tepat (6T) Program Raskin, yaitu tepat sasaran, tepat harga, tepat jumlah, tepat mutu/kualitas, tepat waktu, dan tepat administras. Berdasarkan hasil penelitian terhadap indikator Keberhasilan Enam Tepat (6T) Program Raskin tersebut, bahwasannya Program Raskin di Kecamatan Nan Sabaris Kabupaten Padang Pariaman masih belum berjalan maksimal, karena belum dapat memenuhi indikator-indikator Keberhasilan Enam Tepat (6T) Program Raskin tersebut. Dari ke enam tepat indikator keberhasilan Program Raskin hanya indikator tepat sasaran, tepat harga, tepat jumlah yang sudah terlaksana dengan baik sedangkan indikator tepat mutu/kualitas, tepat waktu, dan tepat administras belum terlaksana dengan baik
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | EVALUASI PROGRAM, PROGRAM RASKIN, INDIKATOR KEBERHASILAN PROGRAM |
Subjects: | H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Negara-S1 |
Depositing User: | Fitri Yelli S.Sos |
Date Deposited: | 12 Jun 2025 03:29 |
Last Modified: | 12 Jun 2025 03:29 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/13693 |