Marnis, Basni (2014) Peningkatan Kemampuan Motorik Kasar Anak melalui Permainan Sembunyi Kaleng di PAUD Restu Ibu Kecamatan Pancung Soal Kabupaten Pesisir Selatan. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_4_BASNI_MARNIS_99210_2447_2014.pdf [thumbnail of B1_4_BASNI_MARNIS_99210_2447_2014.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_4_BASNI_MARNIS_99210_2447_2014.pdf
Download (1MB)
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalahbanyak anak-anak yang kemampuan motorik kasarnya rendah di PAUD Restu Ibu Kecamatan Pancung Soal.Ini terlihat dari kenyataan bahwa anak belum mampu dalam melempar, berlari dengan seimbang dan melompat. Hal ini diduga berkaitan dengan metode pembelajaran yang kurang tepat. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan peningkatan kemampuan motorik kasardalam melempar, berlari dengan seimbang dan melompat melalui permainan sembunyi kaleng di PAUD Restu Ibu. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Researh) pada kelompok usia TK (5-6 tahun) pada tahun pembelajaran 2013/2014 dengan jumlah anak 14 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan alat pengumpulan data adalah pedoman observasi. Penelitian ini adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan rumus persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui permainan sembunyi kaleng terjadi peningkatan kemampuan motorik kasar anak dalam melempar,berlari dengan seimbang, dan melompat di PAUD Restu Ibu Kecamatan Pancung Soal Kabupaten Pesisir Selatan.Disarankan kepada: (1)pendidik PAUD, agar dapat melaksanakan permainan sembunyi kaleng dalam upaya mengembangkan kemampuan motorik kasar anak; (2) Pengelola PAUD, agar memfasilitasi pendidik untuk melaksanakan permainan sembunyi kaleng pada lembaga PAUD binaannya; dan (3) Peneliti selanjutnya, agar dapat mengkaji faktor lain dalam meningkatkan motorik kasar anak
Item Type: | Thesis (Bachelor/Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Motorik Kasar Anak, Permainan Sembunyi Kaleng |
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GV Recreation Leisure L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah-S1 |
Depositing User: | MUKHLIS MUKHLIS |
Date Deposited: | 26 May 2025 03:24 |
Last Modified: | 26 May 2025 03:24 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/12213 |