Ilmi, Darul (2011) Implementasi Pendekatan Humanistik Religius dalam Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kota Solok. Doctoral/Disertasi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_9_DARUL_ILMI_62540_3743_2012.pdf [thumbnail of B1_9_DARUL_ILMI_62540_3743_2012.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_9_DARUL_ILMI_62540_3743_2012.pdf
Download (252kB)
Abstract
Kecendrungan pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kota Solok
terindikasi dalam bentuk teacher centered, pembelajaran klasikal, sehingga guru
dijadikan sebagai sumber informasi oleh siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah (1)
untuk menjelaskan implementasi pendekatan humanistik religius dalam
pembelajaran, (2) menjelaskan faktor pendukung dan faktor penghambat bagi
penggunaan pendekatan humanistik religius di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kota
Solok,
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif yaitu
menggambarkan fenomena yang terjadi di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kota Solok.
Sebagaimana disarankan oleh William. Informan dalam penelitian ini adalah guruguru,
kepala, pengawas dan komite madrasah, informan kunci adalah kepala
madrasah. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, menyimpulkan
dan verifikasi.
Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) implementasi pendekatan
humanistik religius dalam pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Kota Solok
sebahagian sudah tertuang dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi
pembelajaran memiliki muatan-muatan humanistik religius,(2) faktor pendukung
implementasi pendekatan humanistik religius dalam pembelajaran adanya hubungan
yang baik antara kepala, guru, orang tua, pengawas dan komite sekolah namun yang
menjadi faktor penghambat adalah lingkungan fisik sekolah, kompetensi sumber daya
yang tersedia untuk memanfaatkan fasilitas serta jumlah siswa dalam kelas melebihi.
Berdasarkan temuan di atas dapat disimpulkan bahwa implementasi
pendekatan humanistik religius dapat meningkatkan proses pembelajaran yang
demokrasi, toleransi, kasih sayang, tanggung jawab, kemandirian serta memadukan
nilai ketuhanan dan nilai kemanusiaan . Temuan ini akan berimplikasi kepada
penyusunan program oleh guru, sehingga menjadi sebuah inovasi dalam
pembelajaran, tentunya akan memberikan dampak pada sistem sekolah kemudian
dapat mempengaruhi penelitian selanjutnya yang serupa dan dalam kontek yang
berbeda untuk melihat efek dari implementasi pembelajaran pendekatan humanistik
religius terhadap belajar siswa
Item Type: | Thesis (Doctoral/Disertasi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendekatan Humanistik Metode Pembelajaran |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Ilmu Pendidikan-S3 |
Depositing User: | Melinda Febrianti S.IP |
Date Deposited: | 26 May 2025 00:49 |
Last Modified: | 26 May 2025 00:49 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/12143 |