Haloho, Bongguk (2015) Pengembangan Profesional Guru Berkelanjutan Ditinjau dari Penyelenggaraan Diklat, Pemberdayaan dan Mindset Guru. Doctoral/Disertasi thesis, Universitas Negeri Padang.
![B1_9_BONGGUK_HALOHO_99878_863_2015.pdf [thumbnail of B1_9_BONGGUK_HALOHO_99878_863_2015.pdf]](https://repository.unp.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
B1_9_BONGGUK_HALOHO_99878_863_2015.pdf
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membahas dan mendeskripsikan tentang (1) secara
parsial dan bersama-sama penyelenggaraan diklat PPPPTK BBL Medan dan
pemberdayaan guru berpengaruh langsung terhadap mindset guru, (2) secara
parsial dan bersama-sama penyelenggaraan diklat PPPPTK BBL Medan,
pemberdayaan guru dan mindset guru berpengaruh langsung terhadap
pengembangan profesional guru,berkelanjutan dan (3) secara parsial
penyelenggaraan diklat PPPPTK BBL Medan dan pemberdayaan guru
berpengaruh tidak langsung terhadap pengembangan profesional guru
berkelanjutan melalui mindset guru.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif dengan jenis
penelitian deskriptif dan asosiatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh guru
SMK di wilayah binaan PPPPTK BBL Medan baik negeri maupun swasta. Jumlah
sampel diambil sebanyak 90 orang (Proportional Random Sampling). Data
penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan angket. Pengujian hipotesis
dilakukan dengan teknik deskriptif dan analisis jalur (Path Analysis).
Temuan penelitian menunjukkan bahwa penyelenggaraan diklat PPPPTK BBL
Medan dan pemberdayaan guru secara parsial dapat memperbaiki mindset
guruserta secara simultan dapat menjelaskan sebesar 73,7%. Pemberdayaan guru
dan mindset guru secara parsial dapat meningkatkan pengembangan profesional
guru berkelanjutan serta secara simultan dapat menjelaskan sebesar 91,10%.
Variabel mindset guru merupakan variabel eksogen yang mempunyai koefisien
jalur terbesar terhadap pengembangan professional guru berkelanjutan
dibandingkan dengan variabel eksogen lainnya yakni sebesar 0,434. Berdasarkan
temuan penelitian, dapat disimpulkan bahwa (1) penyelenggaraan diklat PPPPTK
BBL Medan dan pemberdayaan guru secara parsial dan bersama-sama
berpengaruh langsung terhadap mindset guru, (2) penyelenggaraan diklat
PPPPTK BBL Medan, pemberdayaan guru dan mindset guru secara parsial dan
bersama-sama berpengaruh langsung terhadap pengembangan profesional guru
berkelanjutan, dan (3) penyelenggaraan diklat PPPPTK BBL Medan dan
pemberdayaan guru secara parsial berpengaruh tidak langsung terhadap
Pengembangan Profesional Guru Berkelanjutan melalui mindset guru
Item Type: | Thesis (Doctoral/Disertasi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengembangan Profesional Guru Penyelenggaraan Diklat |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana > Ilmu Pendidikan-S3 |
Depositing User: | Melinda Febrianti S.IP |
Date Deposited: | 26 May 2025 00:48 |
Last Modified: | 26 May 2025 00:48 |
URI: | https://repository.unp.ac.id/id/eprint/12132 |