Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Anak melalui Teknik Grafito di PAUD Bunda Sejati Kecamatan Pancung Soal Pesisir Selatan

Delita, Delita (2014) Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Anak melalui Teknik Grafito di PAUD Bunda Sejati Kecamatan Pancung Soal Pesisir Selatan. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_4_DELITA_99209_1014_2014.pdf] Text
B1_4_DELITA_99209_1014_2014.pdf

Download (309kB)

Abstract

Kemampuan motorik anak di PAUD Bunda Sejati Kecamatan Pancung
Soal masih rendah. Hal ini terlihat pada kondisi awal di mana masih banyak anak
yang belum mampu dalam kelenturan jari jemari tangan, kecepatan jari jemari
tangan serta koordinasi mata dan tangan. Orangtua kurang memberikan
kesempatan kepada anak untuk melakukan kegiatan yang sebenarnya sudah dapat
dilakukan sendiri oleh anak Di samping itu, guru PAUD kurang kreatif dalam
memilih metode dalam mengembangkan motorik halus anak. Metode
menggambar yang digunakan monoton atau tidak bervariasi sehingga motivasi
anak mengikuti kegiatan semakin rendah. Salah satu upaya yang dapat
meningkatkan kemampuan motorik halus pada anak adalah melalui teknik grafito.
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan motorik halus pada anak
melalui teknik grafito di PAUD Bunda Sejati Kecamatan Pancung Soal.
Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di
PAUD Bunda Sejati Kecamatan Pancung Soal pada kelompok usia 5-6 pada tahun
pembelajaran 2013/2014 dengan jumlah anak 16 orang. Teknik pengumpulan data
yang digunakan adalah observasi dan alat pengumpul datanya adalah pedoman
observasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini dengan
menggunakan rumus persentase. Manfaat penelitian ini bagi anak yaitu dapat
mengembangkan kemampuan motorik halus melalui penggunaan teknik grafito.
Dari hasil penelitian ini terlihat bahwa kegiatan teknik graffito dapat
meningkatkan motorik halus anak dalam kelenturan jari jemari tangan, kecepatan
jeri jemari tangan dan koordinasi mata dan tangan. Dengan demikian dapat
diambil kesimpulan yaitu terdapat peningkatan kemampuan motorik halus anak
melalui teknik grafito dari siklus ke siklus yaitu dari siklus satu dengan tiga kali
pertemuan dan siklus dua dengan tiga kali pertemuan. Saran, metode yang
digunakan guru hendaknya menarik bagi anak supaya dalam proses pembelajaran
anak tidak jenuh dalam melakukan kegiatan

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah-S1
Depositing User: Dina Aulia Sari S.IP
Date Deposited: 24 May 2025 02:15
Last Modified: 24 May 2025 02:15
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/12083

Actions (login required)

View Item
View Item