Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Kelas VIII SMP

Kurniawan, Andro (2016) Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Kelas VIII SMP. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_01_ANDRO_KURNIAWAN_1101213_1329_2016.pdf] Text
B1_01_ANDRO_KURNIAWAN_1101213_1329_2016.pdf

Download (6MB)

Abstract

Kemampuan pemecahan masalah merupakan salah satu tujuan
pembelajaran matematika. Kemampuan ini sangat diperlukan siswa sebagai bekal
dalam memecahkan masalah matematika dan masalah yang ditemukan dalam
kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, agar siswa memiliki kemampuan
pemecahan masalah yang baik, perlu dirancang pembelajaran yang dapat
meningkatkan minat siswa untuk mencoba dan menyelesaikan permasalahan yang
diberikan. Salah satu pembelajaran matematika yang berorientasi pada
matematisasi pengalaman sehari-hari dan menerapkan matematika dalam
kehidupan sehari-hari adalah dengan pendekatan Pendidikan Matematika
Realistik (PMR). Oleh sebab itu, dibutuhkan pengembangan perangkat yang
mendukung pelaksanaan pendekatan pendidikan matematika realistik guna
meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa. Dalam hal ini perangkat
yang dimaksud adalah Rencana Proses Pembelajaran (RPP) dan Lembar Kerja
Siswa (LKS).
Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan mengadopsi
model Plomp yang terdiri dari tahap preliminary dan prototyping. Tahap
preliminary meliputi analisis siswa, analisis struktur isi, dan analisis konsep.
Prototyping merupakan tahap untuk merancang perangkat yang terdiri dari
prototype 1, prototype 2, dan prototype 3. Pada prototype 1 dilakukan self
evaluation dan experts review. Experts review diperlukan untuk uji validitas
perangkat. Pada prototype 2 dilakukan one-to-one evaluation yaitu mencobakan
LKS yang sudah divalidasi kepada tiga orang siswa dengan kemampuan berbeda.
Pada prototype 3 dilakukan small group kepada enam orang siswa. Small group
dilakukan untuk mengetahui praktikalitas perangkat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKS mempunyai tingkat validitas
dengan kategori valid dan RPP mempunyai tingkat validitas sangat valid. LKS
sudah praktis berdasarkan hasil angket dan wawancara. Berdasarkan hasil small
group tes dan hasil observasi selama small group tes RPP sudah praktis.
Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa perangkat yang dihasilkan
sudah valid dan praktis.

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos
Date Deposited: 07 Feb 2025 08:32
Last Modified: 07 Feb 2025 08:32
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/1105

Actions (login required)

View Item
View Item