Kontribusi Daya Ledak Otot Tungkai dan Kekuatan Otot Lengan terhadap Kemampuan Shooting Atlet Bola Basket SMA N 1 Kotobaru Kabupaten Dharmasraya.

Boy, Chuyank (2017) Kontribusi Daya Ledak Otot Tungkai dan Kekuatan Otot Lengan terhadap Kemampuan Shooting Atlet Bola Basket SMA N 1 Kotobaru Kabupaten Dharmasraya. Bachelor/Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[thumbnail of B1_03_CHUYANK_BOY_1207026_2230_2017.pdf] Text
B1_03_CHUYANK_BOY_1207026_2230_2017.pdf

Download (1MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah kurangnya kemampuan shooting pada atlet SMA N 1 Kotobaru Kabupaten Dharmasraya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi daya ledak otot tungkai dan kekuatan otot lengan terhadap kemampuan shooting. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Bertempat di SMA 1 Kotobaru, Kabupaten Dharmasraya, dilakukan pada bulan Desembersampai Januari 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet SMA N 1 Koto Baru Kabupaten Dharmasraya, yang berjumlah 12 orang putra dan 8 orang putri. Dalam pengambilan sampel, peneliti ini menggunakan teknik total sampling dengan jumlah 20 orang. Data penelitian didapatkan dengan tes pull and push dynamometer untuk mengukur kekuatan otot lengan, tes vertical jump untuk mengukur daya ledak otot tungkai dan tes ketepatan shooting.Data yang diperoleh diolah dengan teknik analisa korelasi sederhana menggunakan Microsoft excel sedangkan korelasi ganda menggunakan aplikasi SPSS 16.0 Hasil penelitian menyatakan bahwa : (1) Dari analisis statistik yang dilakukan diperoleh r hitung> r tabel= 0.566 > 0.444. Ini berarti terdapat kontribusi yang berarti antara daya ledak otot tungkai ( ) dengan kemampuan shooting (Y), dan memberikan kontribusi terhadap Y sebesar 32%. (2) Dari analisis statistik yang dilakukan diperoleh r hitung> r tabel= 0.446 > 0.444. Ini berarti terdapat kontribusi yang berarti antara kekuatan otot lengan ( ) dengan kemampuan shooting (Y), dan memberikan kontribusi terhadap Y sebesar 20%. (3)Dari analisis statistik yang dilakukan diperoleh f hitung> f tabel= 5.568 > 3,592. Ini berarti terdapat kontribusi yang signifikan antara Daya ledak otot tungkai ( ) dan Kekuatan otot lengan ( ) secara bersama-sama dengan kemampuan shooting (Y), dan , memberikan kontribusi terhadap Y sebesar 39%

Item Type: Thesis (Bachelor/Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kekuatan otot lengan, Daya ledak otot tungkai, Kemampuan shooting
Subjects: S Sport
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan-S1
Depositing User: AKILMI AKILMI
Date Deposited: 05 May 2025 04:54
Last Modified: 05 May 2025 04:54
URI: https://repository.unp.ac.id/id/eprint/10000

Actions (login required)

View Item
View Item