Pengembangan LKPD Berbasis Model Simas Eric pada Materi Pengukuran dan Vektor untuk Kelas X SMA/MA

Wahyu, Puja Asni (2019) Pengembangan LKPD Berbasis Model Simas Eric pada Materi Pengukuran dan Vektor untuk Kelas X SMA/MA. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_05_PUJA_ASNI_WAHYU_15033010_3567_2019.pdf

Download (613kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta di lapangan bahwa rendahnya penguasaan materi fisika peserta didik yang diidentifikasi karena aktivitas belajarnya yang rendah. Aktivitas belajar peserta didik dapat dioptimalkan dengan penggunaan bahan ajar yang kondusif. Bahan ajar yang cocok untuk menggambarkan keterlibatan aktif peserta didik dalam pembelajaran adalah LKPD. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan bahan ajar dalam bentuk LKPD dengan model simas eric pada materi pengukuran dan vektor yang layak untuk pembelajaran fisika di kelas X SMA/MA dari aspek validitas dan praktikalitas. Jenis penelitian yang diterapkan melalui kegiatan ini adalah penelitian pengembangan (research and development) menggunakan model 4-D yang terdiri dari 4 tahap yaitu tahap define, tahap design, tahap develop dan tahap disseminate. Produk LKPD divalidasi oleh 6 orang validator terdiri dari 4 orang dosen fisika FMIPA UNP, 1 orang pengembang model pembelajaran, dan 2 orang guru Fisika SMAN 3 Padang Panjang dengan menggunakan instrumen validasi. Uji praktikalitas dilakukan oleh 2 orang guru Fisika dan 33 peserta didik kelas XII IPA 2 SMAN 3 Padang Panjang dengan menggunakan instrumen berupa angket. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan rumus momen kappa. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu LKPD berbasis model simas eric memiliki karakteristik sebagai berikut : terdiri atas 6 komponen meliputi judul/identitas, petunjuk penggunaan, kompetensi yang dicapai, informasi pendukung berupa bahan bacaan yang terintegrasi dengan tahap skimming, tugas/langkah kerja yang didominasi oleh sintaks model simas eric dan penilaian. Hasil validitas yang diperoleh bahwa LKPD model simas eric sudah valid atau sesuai dengan komponen yang diukur dengan nilai rata-rata momen kappa 0,84 pada kategori sangat tinggi. Hasil praktikalitas yang diperoleh bahwa LKPD model simas eric sudah praktis digunakan dalam pembelajaran ditinjau dari aspek kemudahan penggunaan, efisiensi waktu, dan manfaat dengan rata-rata momen kappa sebesar 0,81 oleh guru dan 0,79 oleh peserta didik. Sehingga LKPD model simas eric sudah dapat dikatakan valid dan praktis digunakan dalam pembelajaran fisika kelas X SMA/MA.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorPutra, AmaliUNSPECIFIED
CorrectorHamdi, HamdiUNSPECIFIED
CorrectorMufit, FatniUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: LKPD, simas eric, Model 4-D, Validitas, Praktikalitas
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 29 Aug 2024 02:38
Last Modified: 29 Aug 2024 02:38
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53670

Actions (login required)

View Item View Item