Meningkatkan Keterampilan Membuat Buket Balon Melalui Model Direct Instruction pada Siswa Tunarungu (Penelitian Tindakan Kelas XII SLB Muhammadiyah Pauh IX Padang)

Salma, Azzahra Firdausi (2024) Meningkatkan Keterampilan Membuat Buket Balon Melalui Model Direct Instruction pada Siswa Tunarungu (Penelitian Tindakan Kelas XII SLB Muhammadiyah Pauh IX Padang). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_02_AZZAHRA_FIRDAUSI_SALMA_20003054_2910_2024.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Latar belakang permasalahan ini adalah proses pembelajaran keterampilan di SLB Muhammadiyah Pauh IX Padang yang belum maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan membuat buket balon melalui model direct instruction. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian terdiri dari dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat pertemuan dengan tahapan yang terdiri dari perencanaan, pelaksanan tindakan, obervasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data terdiri dari observasi, dokumentasi, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan 1) Proses pembelajaran keterampilan membuat buket balon bagi siswa tunarungu melalui model direct instruction. 2) Meningkatnya kemampuan siswa tunarungu dalam pembelajaran keterampilan membuat buket balon. Hal ini terlihat dari perbandingan nilai siswa sebelum diberikan tindakan yaitu IS memperoleh skor (50%) dan AI (46%). Setelah diberikan tindakan pada siklus I kemampuan IS dan AI meningkat dengan skor perolehan yang sama sebanyak (68%). Penelitian dilanjutkan pada siklus II untuk memaksimalkan kemampuan siswa dengan skor akhir yang didapatkan IS adalah (90%) dan AI (89%). Maka dapat disimpulkan bahwa model direct instcrution dapat meningkatkan keterampilan siswa tunarungu dalam membuat buket balon.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorZulmiyetri, ZulmiyetriUNSPECIFIED
CorrectorNurhastuti, NurhastutiUNSPECIFIED
CorrectorArdisal, ArdisalUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: KETERAMPILAN MEMBUAT BUKET BALON, MODEL DIRECT INSTRUCTION
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 11 Jun 2024 07:12
Last Modified: 11 Jun 2024 07:12
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52448

Actions (login required)

View Item View Item