Hubungan Motivasi Belajar terhadap Kemandirian Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Produk Cake dan Kue Indonesia Kelas XII SMKN 1 Sintoga.

Yunita, Syafrina (2023) Hubungan Motivasi Belajar terhadap Kemandirian Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Produk Cake dan Kue Indonesia Kelas XII SMKN 1 Sintoga. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_SYAFRINA_YUNITA_18075028_207_2024.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara motivasi belajar terhadap kemandirian belajar siswa pada mata pelajaran produk cake dan kue indonesia kelas XII SMK N 1 SINTOGA. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan sifat penelitiannya adalah bersifat korelasi atau hubungan. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII dengan jumlah 79 siswa. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 31 siswa yang dipilih dengan menggunakan teknik Proporsionate Random Sampling. Teknik pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu angket. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan rumus korelasi Product Moment. Berdasarkan hasil perhitungan statistik dapat dilihat bahwa motivasi belajar siswa berada pada kategori sedang yaitu 41,93% dan kemandirian belajar berada pada kategori sedang yaitu dengan nilai 35,49%. Hasil penelitian ini berdasarkan hasil penelitian yang sudah dilakukan menggunakan analisis korelasi product moment diketahui bahwa koefesien korelasi antara motivasi belajar (X) terhadap kemandirian belajar (Y) adalah 0,752 yang menunjukkan korelasi yang cukup. Adanya hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar dibuktikan dengan diperolehnya koefesien korelasi bernilai positif yang berarti terdapat hubungan yang positif. Korelasi yang terjadi signifikan karena di peroleh thitung lebih besar dari ttabel yaitu 6,146 > 2,045 pada taraf signifikansi 5% dengan dk 29. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara variabel motivasi belajar terhadap kemandirian belajar siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAndriani, CiciUNSPECIFIED
CorrectorSyarif, WirnelisUNSPECIFIED
CorrectorSiregar, JulisnaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: MOTIVASI BELAJAR, KEMANDIRIAN BELAJAR, PRODUK CAKE
Subjects: L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
R Medicine and Food > Food General
Divisions: Fakultas Pariwisata dan Perhotelan > Pendidikan Kesejahteraan Keluarga - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 06 Aug 2024 03:50
Last Modified: 06 Aug 2024 03:50
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53195

Actions (login required)

View Item View Item