Pengaruh Penggunaan Ayam Broiler dan Ayam Afkir terhadap Kualitas Abon Ayam.

Safitri, Febri (2024) Pengaruh Penggunaan Ayam Broiler dan Ayam Afkir terhadap Kualitas Abon Ayam. Skripsi thesis, Fakultas Pariwisata dan Perhotelan.

[img]
Preview
Text
B1_1_FEBRI_SAFITRI_18075052_488_2024.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kualitas abon ayam afkir sebagai bentuk pemanfaatan bahan pangan lokal dan menambah variasi dari produk abon. Penelitian dilakukan dengan membandingkan kualitas antara abon ayam broiler dan abon ayam afkir. Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL). Data yang digunakan adalah data primer yang didapat langsung dari tiga (3) orang panelis ahli yang memberikan jawaban dari angket (format uji organoleptik) terhadap kualitas abon ayam. Data yang sudah diperoleh kemudian ditabulasikan dalam bentuk tabel dan dilakukan uji Indepndent Salmpel T-test (poilet variance). Hasil penelitian dari uji banding antara abon ayam broiler dan abon ayam afkir menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan ayam afkir terhadap kualitas abon ayam dari segi warna dan tekstur abon. Perlakuan terbaik adalah perlakuan X1 dengan keterangan kualitas warna pada nilai 3,44 kategori warna cukup kuning keemasan, kualitas aroma pada nilai 3,78 kategori aroma harum, kualitas tekstur pada nilai 3,56 kategori tekstur berserat halus, dan rasa pada nilai 4,00 kategori rasa gurih

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorHolinesti, RahmiatiUNSPECIFIED
CorrectorFaridah, AnniUNSPECIFIED
CorrectorMustika, SariUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: ABON AYAM, KUALITAS, AYAM AFKIR
Subjects: R Medicine and Food
R Medicine and Food > Food General
Divisions: Fakultas Pariwisata dan Perhotelan > Pendidikan Kesejahteraan Keluarga - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 30 Jul 2024 07:15
Last Modified: 30 Jul 2024 07:15
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53122

Actions (login required)

View Item View Item