Pengaruh Metode Drill Berbantuan E-Modul terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Aplikasi Pengolah Kata Kelas X Teknik Ketenagalistrikan SMK Negeri 1 Pariaman

Putri, Rahilla Aulia (2024) Pengaruh Metode Drill Berbantuan E-Modul terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Aplikasi Pengolah Kata Kelas X Teknik Ketenagalistrikan SMK Negeri 1 Pariaman. Skripsi thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
B.1_05_RAHILLA_AULIA_PUTRI_19076119_3255_2024.pdf

Download (971kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai sejauh mana pengaruh metode drill memengaruhi pencapaian belajar siswa dalam mata pelajaran informatika materi aplikasi pengolah kata di kelas X TK (Teknik Ketenagalistrikan) SMK Negeri 1 Pariaman. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen kuasi (quasy-experiment). Dalam penelitian ini, terdapat dua kelompok sampel yang terlibat, yaitu kelas X TK-1 sebagai kelompok eksperimen, dan kelas X TK-2 sebagai kelompok kontrol. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Alat penelitian yang digunakan meliputi soal posttest dalam bentuk objektif yang diberikan diakhir proses pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelompok eksperimen memiliki rata-rata skor 81,17, yang lebih tinggi daripada kelompok kontrol dengan rata-rata skor 64,48. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan metode drill memiliki pengaruh signifikan terhadap pencapaian belajar siswa. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa nilai Thitung (6,71) lebih besar dari Ttabel (1,66), sehingga hipotesis (H0) ditolak dan hipotesis (H1) diterima. Kesimpulannya, penerapan metode drill secara signifikan memengaruhi hasil belajar siswa dalam mata pelajaran informatika materi aplikasi pengolah kata di kelas X TK (Teknik Ketenagalistrikan) SMK Negeri 1 Pariaman.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorDelianti, Vera IrmaUNSPECIFIED
CorrectorHendriyani, YekaUNSPECIFIED
CorrectorDewi, Ika ParmaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Metode Pembelajaran, Metode Drill, Hasil Belajar, Aplikasi Pengolah Kata
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 24 Jun 2024 02:31
Last Modified: 24 Jun 2024 04:06
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52628

Actions (login required)

View Item View Item