Pengembangan Video Pembelajaran Berbantuan Aplikasi Powerpoint Menggunakan Model Pembelajaran RADEC Pada Tema 8 Untuk Siswa Kelas V Sekolah Dasar

Fhadillah, Nurul (2022) Pengembangan Video Pembelajaran Berbantuan Aplikasi Powerpoint Menggunakan Model Pembelajaran RADEC Pada Tema 8 Untuk Siswa Kelas V Sekolah Dasar. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_06_NURUL_FHADILLAH_18129074_5316_2022.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi belum adanya media video yang dikembangkan sendiri oleh guru dalam proses pembelajaran. Meskipun video pembelajaran saat ini sudah banyak beredar dan semua orang dapat mengaskes video pembelajaran dengan mudah, tapi dalam hal ini dalam video pembelajaran belum ada yang memfasilitasi kegiatan-kegiatan yang sifatnya membuat siswa bisa berinteraksi seperti membaca, menjawab pertanyaan, melakukan kegiatan diskusi dan kegiatan lainnya. Berdasarkan hasil wawancara peneliti dengan guru kelas V SDN 01 Koto Laweh dan SDN 16 Pandai Sikek Kabupaten Tanah Datar ,guru masih menggunakan media yang sangat sederhana, guru hanya menggunakan media pajangan dan papan tulis saja. Untuk mengatasi hal tersebut maka perlu dikembangkan media video yang menggunakan model pembelajaran. Penelitian ini menghasilkan video pembelajaran berbantuan aplikasi powerpoint menggunakan model pembelajaran RADEC pada tema 8 untuk siswa kelas V sekolah dasar yang valid dan praktis. Penelitian ini termasuk jenis penelitian Research & Development.Model pengembangan yang digunakan adalah Model ADDIE. Adapun tahapan tersebut yaitu Analysis,Design, Development ,Implementation, dan Evaluation.Teknik pengumpulan data menggunakan lembar validasi, angket respon guru dan angket respon peserta didik. Video pembelajaran yang dikembangkan di uji kevalidan nya oleh tiga ahli yaitu ahli materi, ahli bahasa, dan ahli desain.Produk yang dikembangkan diuji cobakan di kelas V SDN 16 Pandai Sikek dengan jumlah 19 orang peserta didik. Hasil penelitian dari media yang dikembangkan memperoleh rata-rata validasi 91.21% dengan kategori sangat valid.Hasil uji coba praktikalitas di SDN 16 Pandai Sikek dinyatakan sangat praktis dilihat dari hasil respon guru yaitu 89,28% dengan kategori sangat praktis. Hasil respon peserta didik SDN 16 Pandai Sikek 94,29 % dengan kategori sangat praktis. Dengan demikian media yang dikembangkan sudah layak digunakan dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorFitria, YantiUNSPECIFIED
CorrectorMansurdin, MansurdinUNSPECIFIED
CorrectorAlwi, Nur AzmiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: VIDEO PEMBELAJARAN, MODEL RADEC
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 11 Apr 2023 03:21
Last Modified: 11 Apr 2023 03:21
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/42661

Actions (login required)

View Item View Item