Pengembangan Multimedia Dengan Pendekatan Saintifik Pada Mata Pelaj aran IPA Kelas VII SMP

Arman, R (2022) Pengembangan Multimedia Dengan Pendekatan Saintifik Pada Mata Pelaj aran IPA Kelas VII SMP. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_3_ARMAN_R_16004093_2143_2022.pdf

Download (725kB) | Preview

Abstract

Pengembangan multimedia Interaktif ini dilakukan sebagai upaya dalam memecahkan masalah belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dengan pendekatan saintifik, dimana rendahnya motivasi, minat dan keaktifan siswa dalam mengikuti proses pembelajaran, sehingga berdampak pada hasil belajar siswa yang kurang optimal. Maka dari itu dibutuhkan multimedia interaktif yang dapat membantu proses pembelajaran menjadi lebih efektif Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk multimedia interaktif pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam kelas VII SMP yang layak dan praktis. Jenis dan metode penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau yang lebih dikenal dengan istilah Research and Development (R&D) model ADDIE. Adapun prosedur pengembangan pada penelitian terdiri dari atas 5 tahap yaitu Analysis (Analisis), Design (Perancangan), Development (Pengembangan), Implementation (lmplementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Validitas produk dilakukan oleh 3 orang yakni 2 orang validator media dan 1 orang validator materi, sedangkan jumlah subjek penelitian adalah 15 orang siswa SMP N 3 Pariaman. Alat pengumpulan data berupa angket dan format penilaian. Data dianalisis secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif Berdasarkan hasil penilaian kelayakan dari validator media dan validator materi, dapat disimpulkan hasil penilaian oleh dua orang ahli media dikategorikan "Sangat Layak" untuk digunakan dengan jumlah penilaian dari validator I yaitu mendapatkan rata-rata 4,94, dan validator II rata-rata 5,00. Sedangkan hasil penilaian ahli materi dikategorikan "Sangat Sesuai" dengan rata-rata 4,82. Hasil uji praktikalitas media interaktif berada pada kategori "Sangat Praktis" dengan hasil penilaian rata-rata 4, 72. Jadi dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif Ilmu Pengetahuan Alam kelas VII SMP menggunakan aplikasi Macromedia Flash Profesional 8 yang telah dikembangkan sudah sesuai dan praktis. Maka multimedia interaktif layak digunakan dalam proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Teknologi Pendidikan - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 02 Nov 2022 02:01
Last Modified: 02 Nov 2022 02:01
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/40800

Actions (login required)

View Item View Item