Ardianto, Riki (2024) Pengaruh Kompetensi Praktikum Pemesinan dan Praktik Kerja Lapangan terhadap Minat Berwirausaha di SMK Negeri 1 Sumatera Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
|
Text
7_Rohman_Hidayat_19067071_2301_2024.pdf Download (8MB) | Preview |
|
|
Text
7_Riki_Ardianto_18067052_2811_2024.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Masalah penelitian ini adalah masih banyak lulusan SMK yang menganggur setelah lulus dan lebih fokus untuk mencari pekerjaan pada suatu perusahaan atau instansi tertentu dari pada membuka usaha sendiri dan menciptakan lapangan pekerjaan, ditambah lagi semakin ketatnya persaingan dalam mencari pekerjaan di era globalisasi seperti saat ini dan terbatasnya lapangan kerja yang tersedia untuk lulusan SMK. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kompetensi praktikum pemesinan dan praktik kerja lapangan terhadap minat berwirausaha siswa Teknik Pemesinan SMK Negeri 1 Sumatera Barat baik itu secara parsial (individual) maupun secara simultan (Bersama-sama). Jenis penelitian yang dipakai untuk penelitian ini yaitu kuantitatif dan menggunakan metode analisis statistik dengan menggunakan instrumen lembar penilaian hasil belajar siswa dan kuesioner yang diberikan kepada seluruh siswa kelas XI dan XII Jurusan Teknik Pemesinan SMK Negeri 1 Sumatera Barat tahun ajaran 2023/2024 yang berjumlah 116 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan melakukan pengamatan melalui historis nilai siswa dan pemberian angket berupa kuesioner dengan beberapa pernyataan terkait penelitian secara offline dan online. Kemudian dalam menganalisis data digunakan analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis korelasi, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa kompetensi praktikum pemesinan dan praktik kerja lapangan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat berwirausaha siswa di SMK Negeri 1 Sumatera Barat. Karena sebagian besar siswa lebih memilih untuk mencari pekerjaan diperusahaan dan instansi tertentu terlebih dahulu, walaupun sebagian besar siswa tersebut memiliki minat untuk berwirausaha akan tetapi tidak menjadi pilihan utama. Hal ini dapat disebabkan oleh kultur dan kebiasaan masyarakat sekitar dimana siswa tersebut tumbuh dan berkembang yang mempengaruhi pola pikir dan minat siswa tersebut.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kompetensi Praktikum Pemesinan Minat Berwirausaha | ||||||||||||
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
||||||||||||
Divisions: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Mesin - S1 | ||||||||||||
Depositing User: | Mrs. Dina Aulia Sari | ||||||||||||
Date Deposited: | 30 Sep 2024 07:06 | ||||||||||||
Last Modified: | 30 Sep 2024 07:06 | ||||||||||||
URI: | http://repository.unp.ac.id/id/eprint/54269 |
Actions (login required)
View Item |