Hubungan Daya Ledak dan Keseimbangan dengan Kemampuan Shooting Pemain Sepakbola SSB Sonyak Pratama dikota Payakumbuh.

Ilham, Rahmadi (2024) Hubungan Daya Ledak dan Keseimbangan dengan Kemampuan Shooting Pemain Sepakbola SSB Sonyak Pratama dikota Payakumbuh. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_RAHMADI_ILHAM_18087126_4155_2024.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Masalah penelitian ini adalah masih kurang maksimalnya kemampuan shooting pemain SSB Sonyak di Kota Payakumbuh. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara daya ledak otot tungkai dan keseimbangan dengan kemampuan shooting pemain SSB Sonyak di Kota Payakumbuh. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari 2023 di lapangan Sonyak di Kota Payakumbuh. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pemain SSB Sonyak di Kota Payakumbuh yang berjumlah 60 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 26 orang atlet putra. Instrumen dalam penelitian ini adalah: 1) standing broad jump test, 2) tes kesimbangan, dan 3) tes kemampuan shooting. Teknik analisis data menggunakan analis korelasi sederhana atau product momen dan korelasi berganda, kemudian dilanjutkan dengan analisis signifikansi dengan uji t dan uji F. Hasil penelitian ini adalah: 1) Terdapat hubungan yang signifikan antara daya ledak otot tungkai dengan kemampuan shooting pemain SSB Sonyak di Kota Payakumbuh. 2) Terdapat hubungan yang signifikan antara keseimbangan dengan kemampuan shooting pemain SSB Sonyak di Kota Payakumbuh. 3) Terdapat hubungan yang signifikan antara daya ledak otot tungkai dan keseimbangan secara bersama-sama dengan kemampuan shooting pemain SSB Sonyak di Kota Payakumbuh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorYendrizal, YendrizalUNSPECIFIED
CorrectorOktavianus, IrfanUNSPECIFIED
CorrectorArifin, IkhwanulUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI, KEMAMPUAN SHOOTING, SEPAKBOLA
Subjects: R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 22 Aug 2024 05:59
Last Modified: 22 Aug 2024 05:59
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/53483

Actions (login required)

View Item View Item