Tinjauan Retribusi Pelayanan Kesehatan di Kota Pariaman

Ilvandri, Aldi (2023) Tinjauan Retribusi Pelayanan Kesehatan di Kota Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_7_ALDI_ILVANDRI_18233004_1911_2024.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi pelayanan kesehatan untuk meningkatkan Pelayanan Kesehatan di Kota Pariaman . Penelitian ini di lakukan pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kota Pariaman. Dalam penelitian ini teknik analisis yang digunakan adalah teknik deskriptif kuantitatif. Untuk sumber data penelitian menggunakan data sekunder yaitu data diperoleh melalui dokumen-dokumen yang dimiliki oleh Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kota Pariaman yang berhubungan dengan retribusi daerah, dan data primer yaitu dengan melakukan wawancara secara tidak terstruktur. Wawancara dilakukan dengan pihak Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kota Pariaman mengenai instansi dan gambaran singkat tentang pendapatan retribusi daerah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (2) tingkat kontribusi Retribusi Pelayanan Kesehatan berkisar 15,4% sampai 186,9% dengan rata-rata sebesar 69,57%, Ini diartikan bahwa retribusi pelayanan kesehatan masuk dalam kategori sangat baik dalam kontribusinya terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Pariaman. (3) kendala yang timbul pada tahun 2018,2019,2020,2021 sangat tidak efektif oleh pihak BPKPD dikarenakan pemungutan serta pembayaran retribusi pelayanan kesehatan dilakukan oleh masing-masing pihak puskemas. Dengan adanya penerimaan retribusi pelayanan kesehatan ini diharapkan pemerintah daerah Kota Pariaman memiliki peluang untuk meningkatkan PAD melalui retribusi pelayanan kesehatan, sehingga kontribusi yang diberikan oleh retribusi pelayanan kesehatan terhadap PAD dinilai besar dan cukup dalam membiayai penyelenggaraan pemerintah daerah di Kota Pariaman

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSofya, RaniUNSPECIFIED
CorrectorSusanti, DessiUNSPECIFIED
CorrectorBudiarti, Astra PrimaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: RETRIBUSI PELAYANAN KESEHATAN
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen-D3
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 15 Jul 2024 03:15
Last Modified: 15 Jul 2024 03:15
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52861

Actions (login required)

View Item View Item