Tinjauan Metode Mengajar dan Hasil Belajar Siswa Sekolah Menengah Atas dalam Mata Pelajaran Penjasorkes di SMA Negeri 3 Bengkulu Selatan

Perbasya, Maicel Ade (2017) Tinjauan Metode Mengajar dan Hasil Belajar Siswa Sekolah Menengah Atas dalam Mata Pelajaran Penjasorkes di SMA Negeri 3 Bengkulu Selatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_MAICEL_ADE_PERBASYA_1303059_3622_2017.pdf

Download (8kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah masih rendahnya metode mengajar dan hasil belajar siswa sekolah menengah atas dalam mata pelajaran penjasorkes di SMA Negeri 3 Bengkulu Selatan Jenis penelitian ini adalah Deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X,XI (IPA dan IPS),dan kelas XII (IPA dan IPS) SMA Negeri 3 Bengkulu Selatan sebanyak 354 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster ramdom sampling yaitu 15% dari populasi yang berjumlah 69 orang. Teknik pengumpulan data yaitu melalui angket. Berdasarkan hasil analisis deskriptif hasil penyebaran angket terhadap 69 orang responden dapat disimpulkan bahwa metode mengajar dan hasil belajar siswa sekolah menengah atas dalam mata pelajaran penjasorkes di SMA Negeri 3 Bengkulu Selatan sudah berada pada kategori baik. Dari klasifikasi hasil belajar putra yang mendapatkan nilai baik sekali sebanyak 1 orang (2,27%), yang mendapatkan nilai baik 5 orang (11,36%), yang mendapatkan nilai sedang 11 orang (25,00%), yang mendapatkan nilai kurang 20 orang (45,45%), sedangkan yang mendapatkan nilai kurang sekali 7 orang (15,91%). Sedangkan yang putri mendapatkan nilai baik sekali 10 orang (40,00%), yang mendapatkan nilai baik 5 orang (20,00%), yang mendapatkan nilai sedang 5 orang (20,00%), yang mendapatakan nilai kurang 2 orang (8,00%), sedangkan yang mendapatakan nilai kurang sekali sebanyak 3 orang(12,00%).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 10 Jan 2019 03:09
Last Modified: 10 Jan 2019 03:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/20341

Actions (login required)

View Item View Item