Peningkatan Hasil Belajar Pengukuran Luas Menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia di Kelas IV SDN 27 Anak Air.

Syafen, Eksantia Kumala (2024) Peningkatan Hasil Belajar Pengukuran Luas Menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia di Kelas IV SDN 27 Anak Air. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img]
Preview
Text
B1_6_EKSANTIA_KUMALA_SYAFEN_20129128_4364_2024.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini didorong oleh pembelajaran matematika pada materi pengukuran luas di kelas IV SD Negeri 27 Anak Air belum dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari, sehingga menyebabkan hasil belajar peserta didik pada materi pengukuran luas di kelas IV SD Negeri 27 Anak Air menjadi rendah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan peningkatan hasil belajar peserta didik pada materi pengukuran luas menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia di Kelas IV SD Negeri 27 Anak Air. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Jenis penilitian yang akan digunakan yaitu Penelitian Tindakan. Penelitian Tindakan Kelas dilaksanakan dalam dua siklus. Prosedur penelitian terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek terdiri atas 24 peserta didik kelas IV, dengan guru kelas bertindak sebagai pengamat dan peneliti bertindak sebagai praktisi. Sumber data penelitian ini adalah proses dan hasil pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan PMRI pada materi pengukuran luas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertama terjadi peningkatan pada perencanaan pembelajaran di siklus I dengan diperoleh rata-rata 89,05% dengan kualifikasi baik (B),yang meningkat pada siklus II menjadi 96,8% dengan kualifikasi sangat baik (SB). Lalu yang kedua terjadi peningkatan pada pengamatan pelaksanaan di siklus I dari aspek guru memperoleh rata-rata 89,25% dengan kualifikasi baik (B), yang kemudian meningkat pada siklus II menjadi 96,4% dengan kualifikasi sangat baik (SB). Pelaksanaan pada siklus I dari aspek peserta didik juga mengalami peningkatan dengan memperoleh rata-rata 87,46% dengan kualifikasi baik (B), yang kemudian meningkat pada siklus II menjadi 96, 4% dengan kualifikasi sangat baik (SB). Peningkatan ketiga adalah hasil belajar siklus I yang memperoleh rata-rata 77,5 dengan kualifikasi cukup (C) kemudian meningkat pada siklus II menjadi 88,3% dengan kualifikasi baik (B). Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi pengukuran luas di kelas IV SD Negeri 27 Anak Air.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMasniladesi, MasniladesiUNSPECIFIED
CorrectorAhmad, SyafriUNSPECIFIED
CorrectorFitria, YantiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: HASIL BELAJAR, PENDEKATAN PENDIDIKAN, MATEMATIKA REALISTIK
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 15 Oct 2024 02:20
Last Modified: 15 Oct 2024 02:20
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/54514

Actions (login required)

View Item View Item